Messi Alami Rasa Sakit Akibat Sodokan di Punggung

foto: espn

Jakartakita.com – Dokter tim nasional Argentina, Daniel Martinez, menyebutkan Lionel Messi mengalami rasa kesakitan luar biasa saat mengalami cedera punggung dalam pertandingan persahabatan antara tim Tango melawan Honduras pada Sabtu (28/5/2016) pagi WIB. Dalam pertandingan tersebut Argentina menang 1-0 berkat gol Gonzalo Higuain (31’).

Akibat cedera yang dideritanya, setelah menerima sodokan lutut seorang pemain Honduras, Messi ditandu keluar lapangan dan digantikan Ever Banega pada menit ke-64. Keikutsertaan Messi di Copa America 2016 pada Juni mendatang akan ditentukan dari hasil pantauan tim medis selanjutnya.

“Kami telah melakukan pemindaian ultrasound dan MRI. Tidak terlihat ada patah tulang atau memar, namun ada pembengkakan, yang terjadi di bagian belakang tulang rusuk. Rasa sakit akibat pembengkakan itu membuat Messi kesulitan bergerak, memutar badan, bahkan merasa sakit ketika batuk,” ungkap Martinez kepada La Nacion, seperti dilansir ESPN Soccer Minggu (30/5/2016).

Martinez belum mau memastikan apakah Messi akan bermain di Copa America, atau harus absen. Namun ia menyebutkan, “Sebagai seorang atlet, ia dapat pulih dengan sangat cepat. Apalagi usianya masih cukup muda dan secara keseluruhan berada dalam kondisi sehat.”

Selain cedera, Messi juga harus menghadapi persidangan di Barcelona pada 2 Juni terkait kasus pajak. Ia lalu akan terbang ke Santa Clara, Kalifornia, Amerika Serikat, untuk bergabung bersama timnas Argentina.

 

Hasil pertandingan persahabatan jelang Copa America:

Sabtu (28/5/2016) pagi WIB:

Uruguay 3-1 Trinidad Tobago

Edinson Cavani 26′ (pen), 39′, Matías Vecino 52′ ; Jomal Williams 7′

Nicolás Castillo 82′ ; Clayton Donaldson 36′, Joel Grant 53′

Minggu (29/5/2016) pagi WIB:

Meksiko 1-0 Paraguay

Andres Guardado 32’

Amerika Serikat 4-0 Bolivia

Gyasi Zardes 26′, 52′, John Brooks 37′, Christian Pulisic 69′

Peru 3-1 El Salvador

Raul Ruidíaz 11′, Andy Polo 60′, Yoshimar Yotún 90’+3′ ; Nelson Bonilla 81′

Argentinacederacopa americaHondurasmessipertandingan persahabatanpunggungsepakbola
Comments (0)
Add Comment