Gera yang bermain untuk klub Ferencvaros mencetak gol istimewanya pada menit ke-19 pertandingan babak grup antara Hongaria dan Portugal. Gol dicetak melalui tendangan voli dari luar kotak penalti Portugal dalam pertandingan yang berkesudahan 3-3 tersebut. Gol Gera dipilih 32 persen pengunjung situs resmi UEFA sebagai gol terbaik, dari sekitar 150.000 fans yang berkunjung ke situs tersebut
Gol terbaik kedua Euro 2016 adalah gol sundulan Ronaldo ke gawang Wales pada babak semifinal. Gol ini dipilih 24 persen pengunjung. Sedangkan gol terbaik ketiga adalah gol Shaqiri yang mencetak gol akrobatik ke gawang Polandia pada babak 16 besar Euro 2016. Gol Shaqiri dipilih 23 persen pengunjung.
Gol Eder ke gawang Perancis di partai final yang menentukan keberhasilan Portugal menjadi juara ada di urutan empat dengan suara 16 persen. Sedangkan gol Hal Robson-Kanu ke gawang Belgia pada perempat final menempati peringkat lima. Gol tersebut turut memberikan kemenangan 3-1 untuk Wales.