Pemain Dortmund Turut Keranjingan Pokemon GO

Jakartakita.com – ‘Demam’ Pokemon GO melanda dunia, tak ketinggalan para pesepakbola ikut terkena. Seperti dilansir ESPN Soccer Jumat (15/7/2016), bek kiri Borussia Dortmund Marcel Schmelzer membagi foto di akun Twitter-nya yang menunjukkan rekan setimnya, Pierre-Emerick Aubameyang dan Ousmane Dembele, tengah sibuk bermain Pokemon GO saat berada di bus tim.

Di latar belakang pun ada seorang pemain Dortmund lainnya yang juga tengah asyik memperhatikan layar kaca ponsel pintarnya. Diduga ia pun sibuk bermain Pokemon GO. Schmelzer sendiri tidak menyebutkan apakah ia bermain Pokemon GO atau tidak.

Tak hanya pemain Dortmund, mantan kiper legendaris Bayern Muenchen dan tim nasional Jerman, Oliver Kahn, tampaknya kini sibuk mengisi hari-hari pensiunnya dengan bermain Pokemon GO.

Kahn yang kini telah berusia 47 tahun bahkan memposting foto dirinya di Twitter tengah berusaha menangkap Squirtle, salah satu monster virtual Pokemon. “Teman-teman, kalian tak perlu Pokeball untuk menangkap Pokemon!” Demikian tulisan yang tercantum dalam postingan foto tersebut.

Bila sebelum gantung sarung tangan Kahn sibuk menangkap si kulit bundar, maka saat ini ia sibuk mengumpulkan dan melatih monster virtual.

aubameyangdembeledortmundkahnpokemon goschmelzersquirtletwitter
Comments (0)
Add Comment