Jakartakita.com – Dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-71, The Grove Suites Grand Aston telah menyelenggarakan lomba yang melibatkan para tamu & karyawan.
Ariestya Devitha Bouty (Vitha), Assistant Public Relations Manager The Grove Suites by Grand Aston menuturkan, dalam kegiatan tersebut, para peserta sangat antusias untuk memenangkan lomba dan membuat acara pada pagi hari itu sangat meriah.
“Ada 5 (lima) permainan tradisional, salah satunya terdiri dari lomba bakiak,” ujar Vitha, dalam siaran pers yang diterima Jakartakita.com, di Jakarta, baru-baru ini.
“Kami mengundang para tamu inhouse dan longstay untuk dapat bergabung dengan kami dalam lomba tersebut. Kebanyakan dari mereka sangat senang mengetahui dan bergabung dengan permainan tradisional. Bukan hanya karena untuk memenangkan hadiah tapi untuk bersenang-senang dan sorak-sorai,” jelas Vitha, lebih lanjut.
Adapun kue eksklusif homemade dan beberapa souvenir diberikan kepada para pemenang sebagai hadiah pada saat itu.
“Kami sangat berterima kasih kepada para peserta dan panitia karena acara ini dapat berjalan dengan lancar dan kami berharap bahwa acara ini bisa digelar untuk setiap tahunnya,” ujarnya.
Asal tahu saja, The Grove Suites by Grand Aston merupakan hotel berbintang lima terbaru di Ibu Kota Jakarta.
Hotel ini berlokasi di kawasan Rasuna Epicentrum dan memiliki posisi strategis di kawasan pusat bisnis kota dan kawasan “Segitiga Emas”.
Terdiri dari 151 kamar, 1 kamar suites dan 2 kamar suites merupakan pilihan tepat untuk pebisnis maupun keluarga untuk berlibur.
Untuk memanjakan para tamu, The Grove Suites Grand Aston menawarkan kolam renang yang menakjubkan dan eksotis, ”Veranda” restoran semi – fine dining yang menggoda dengan berbagai hidangan internasional, demikian juga “Splash Bar” yang menyajikan minuman yang akan menyegarkan Anda serta tiga ruang pertemuan.