Kemenangan yang diraih membawa Liverpool mengoleksi 20 poin dari sembilan pertandingan, sama dengan Arsenal yang memuncaki klasemen, namun tim asuhan Jurgen Klopp itu kalah selisih gol. Liverpool kini di peringkat dua, menggeser Manchester City dan Tottenham Hotspur ke peringkat tiga dan empat. WBA yang kalah di urutan 13 dengan 10 poin.
Mane membawa The Reds unggul lewat sepakan kaki kanan menyambut umpan lambung Roberto Firmino di kotak penalti WBA. Lalu Coutinho menggandakan keunggulan tim tuan rumah seperempat jam kemudian dengan tendangan kaki kanan, menyarangkan bola ke pojok kanan bawah gawang WBA setelah mengecoh seorang pemain lawan.
Di babak kedua, sebuah gol balasan dihasilkan WBA. McAuley menjebol gawang Liverpool melalui sepakan kaki kanan setelah menguasai bola sepak pojok yang diluncurkan Hal Robson-Kanu.
Susunan Pemain
Liverpool: Karius; Lovren, Matip, Milner, Clyne; Henderson (booked 88’), Can, Lallana (Wijnaldum 79’); Firmino, Coutinho (Lucas 88’), Mane (Origi 90’+1’)
West Bromwich Albion: Foster; Olsson, McAuley, Yacob (booked 43’)(Brunt 45’), Nyom; Dawson, Chadli, Fletcher, McClean (booked 57’)(Robson-Kanu 65’); Phillips (Morrison 51’ (booked 85’)), Rondon