Gol pembuka keunggulan Monaco dicetak Valère Germain (12′) lewat sontekan kaki kanan usai melewati hadangan kiper CSKA Igor Akinfeev, setelah sebelumnya lolos dari perangkap offside para pemain tim tamu untuk menerima umpan lambung Kamil Glik.
Setelah itu striker Kolombia Radamel Falcao mencetak dua gol (28′, 41′). Gol kedua Monaco dalam laga dicetak Falcao dengan mencocor umpan Benjamin Mendy dari sayap kiri. Sedangkan gol ketiga Monaco dihasilkan mantan striker Chelsea ini setelah melakukan umpan satu dua dengan Germain.
Kemenangan yang diraih membawa Monaco memuncaki klasemen grup dengan delapan poin. CSKA di urutan empat dengan dua poin.
Bayer Leverkusen bertengger di peringkat dua klasemen dengan enam poin berkat keberhasilan mencuri kemenangan tipis 1-0 atas Tottenham Hotspur di Stadion Wembley, London, Inggris, dini hari WIB tadi.
Kekalahan dari Leverkusen membuat Spurs harus puas bertahan di urutan tiga dengan empat poin.