Bastia menyelesaikan laga dengan sembilan pemain di lapangan, akibat kartu merah yang diterima kiper Jean-Louis Leca (47′) dan Yannick Cahuzac (73′).
Raupan poin penuh membawa Lyon naik ke peringkat tujuh dengan 19 poin dari 12 laga. Bastia yang kalah di urutan 16 dengan 11 poin.
Lacazette membawa Lyon unggul dari titik putih setelah Rachid Ghezzal dilanggar Leca di kotak penalti Bastia. Gol ini bertahan menjadi satu-satunya gol yang terjadi di babak pertama.
Dua menit babak kedua berlangsung, Leca diganjar kartu merah karena melanggar Nabil Fekir di luar kotak penalti Bastia. Kiper cadangan Bastia Paul Charruau lalu masuk menggantikan Sadio Diallo setelah Leca keluar lapangan.
Bastia lalu kehilangan satu pemain lagi, yaitu Cazuhac yang merupakan kapten tim, setelah gelandang berusia 31 tahun tersebut menerima kartu merah dari kartu kuning kedua akibat melanggar Lacazette.
Keunggulan dua pemain dimanfaatkan Lyon untuk menghasilkan satu gol tambahan. Bola yang diluncurkan Jordan Ferri di kotak penalti Bastia mengenai Bengtsson lalu melambung masuk ke gawang yang dikawal Charruau.
Meski hanya bermain dengan sembilan pemain, Bastia dapat menciptakan gol hiburan di penghujung laga. Gol dicetak Crivelli dengan menyambar bola rebound tembakan Lassana Coulibaly yang sempat diblok pemain Lyon.
Tambahan tiga poin dari kemenangan telak yang diraih membawa Monaco yang berada di peringkat kedua klasemen kini mengoleksi 26 poin dari 12 laga. Nancy yang kalah telak tetap di peringkat 19 dengan sembilan poin.
Falcao mencetak gol pertamanya lewat sundulan terhadap sepak pojok Thomas Lemar yang sempat membentur tanah dan menerpa mistar gawang Nancy. Lalu gol kedua dari titik putih setelah Fabinho dilanggar Diallo Guidileye di kotak penalti Nancy. Kedua gol Falcao menjadi gol-gol Monaco yang terjadi di babak pertama.
Setelah turun minum, Mbappe-Lottin lalu mencetak gol ketiga Monaco dengan sepakan kaki kiri yang bersarang di pojok kiri bawah gawang Nancy. Tiga menit sebelum waktu normal usai, Carillo mencetak gol ke-empat Monaco lewat sundulan terhadap umpan silang Benjamin Mendy.
Tepat memasuki akhir waktu normal, Fabinho mencetak gol kelima Monaco lewat titik putih setelah Corentin Jean dilanggar Clement Lenglet di kotak penalti Nancy. Kemudian pada menit tambahan kedua, Carrillo mencetak gol keduanya sekaligus gol ke-enam Monaco dalam pertandingan lewat tembakan kaki kiri yang bersarang di pojok kanan atas gawang Nancy.
Hasil pertandingan Ligue 1 lainnya:
Dijon FCO 3-3 Guingamp
Cedric Varrault 6′, Loïs Diony 26′, Julio Tavares 44′ ; Marcus Coco 32′, Alexandre Mendy 79′, Nill De Pauw 90’+3′
Nantes 1-1 Toulouse
Mariusz Stepinski 90’+1′ ; Martin Braithwaite 36′ (pen)
Bordeaux 2-1 Lorient
Francois Kamano 28′, Diego Rolan 73′ ; Jérôme Prior 62′ (bd) – Walid Mesloub dimissed 86′
Angers 1-0 Lille
Famara Diedhiou 54′