Sempat tertinggal setelah Gary Cahill mencetak gol bunuh diri (45’), Chelsea lalu menghasilkan tiga gol lewat Diego Costa (60′), Willian (70′), dan Eden Hazard (90′).
City mengakhiri laga dengan sembilan pemain. Sergio Aguero menerima kartu merah karena melanggar David Luis pada menit 90+6, lalu Fernandinho menerima kartu merah pada menit 90+7 setelah mencengkram leher Cesc Fabregas dan mendorongnya melewati papan iklan di pinggir lapangan.
Kemenangan yang diraih membuat Chelsea yang berada di puncak klasemen kini mengoleksi 34 poin dari 14 laga. The Citizens yang tumbang di kandang sendiri tertahan di urutan tiga dengan 30 poin.
Cahill mencetak gol ke gawang timnya sendiri mendekati akhir babak pertama, saat berusaha menghalau umpan silang Jesus Navas dari sayap kanan. Dengan terjadinya gol bunuh diri Cahill, City mengakhiri babak pertama dengan keunggulan satu gol.
Sekitar seperempat jam babak kedua berjalan, Costa dapat menyamakan kedudukan. Ia berhasil menjebol gawang City dengan tendangan kaki kanan setelah menguasai umpan lambung setengah lapangan yang diluncurkan Fabregas.
Lalu saat memasuki menit terakhir waktu normal, Hazard mencetak gol ketiga The Blues dalam pertandingan. Umpan lambung Marcos Alonso dapat dikejar winger Belgia tersebut, Hazard lalu menaklukkan kiper City Claudio Bravo dengan tendangan kaki kanan setelah menggiring bola masuk kotak penalti.
Saat injury time dua pemain City harus meninggalkan lapangan karena kartu merah. Chelsea pada akhirnya meraih kemenangan dengan skor 3-1.
Susunan Pemain
Manchester City: Bravo; Stones (Iheanacho 78’), Kolarov, Otamendi (booked 17’); Gundogan (Toure 76’), Fernandinho (dismissed 90’+7’), Sane (Clichy 69’), Navas (booked 81’); Aguero (dismissed 90’+6’), Silva, De Bruyne
Chelsea: Courtois; Luiz, Cahill, Azpilicueta, Alonso; Fabregas (booked 90’+8’), Kante (booked 49’), Moses, Hazard (Batshuayi 90’+4’), Pedro (Willian 50’); Costa (Chalobah 85’ (90’+8’))