Barcelona Lengkapi Semifinalis Copa del Rey

Jakartakita.com – Barcelona menjadi tim ke-empat yang melengkapi semifinalis Copa del Rey 2016/17, setelah Alaves, Atletico Madrid, dan Celta Vigo, dengan kemenangan 5-2 atas Real Sociedad dalam pertandingan leg kedua perempat final yang berlangsung di Estadio Camp Nou, Jumat (27/1/2017) dini hari WIB.

Gol-gol Blaugrana dalam pertandingan tersebut dicetak Denis Suárez (17′, 82′), Lionel Messi (55′ pen), Luis Suárez (63′), dan Arda Turan (80′). Sedangkan gol-gol Sociedad dihasilkan Juanmi (62′) dan Willian José (73′).

Dengan kemenangan yang diraih, Barcelona lolos ke babak semifinal dengan keunggulan agregat gol akhir 6-2. Dalam pertemuan pertama, tim asuhan pelatih Luis Enrique mencuri kemenangan 1-0 di kandang Sociedad.

Bermain di Camp Nou, Denis Suarez membawa Barcelona unggul saat laga berlangsung sekitar seperempat jam. Umpan Luis Suarez dituntaskannya menjadi gol dengan tendangan kaki kanan. Gol ini bertahan menjadi satu-satunya gol yang terjadi di babak pertama. Baru di babak kedua, gol demi gol tercipta dari kedua tim.

Messi menggandakan keunggulan Barcelona saat babak kedua berjalan 10 menit dari titik putih. Penalti diberikan wasit setelah Neymar dilanggar Iñigo Martínez di kotak penalti Sociedad. Atas perbuatannya, Martinez menerima kartu kuning.

Saat pertandingan memasuki menit ke-62, Sociedad dapat memperkecil ketertinggalan dengan Juanmi berhasil menjebol gawang Barcelona melalui sontekan kaki kanan menuntaskan umpan Martinez. Bola melambung melewati jangkauan kiper Barcelona Jasper Cillessen sebelum masuk ke dalam gawang. Tapi semenit setelah itu Luis Suarez dapat membawa Barcelona unggul 3-1 lewat gol yang ditorehkan dengan sepakan kaki kanan menuntaskan umpan terobosan Messi.

Pada menit ke-73, José memperkecil ketertinggalan Sociedad lewat gol sundulan memanfaatkan umpan silang Aritz Elustondo dari sayap kanan. Setelah itu, dua gol dihasilkan Barcelona untuk membuat kedudukan menjadi 5-2.

Turan menghasilkan gol ke-empat Barcelona dalam laga lewat sontekan kaki kiri menyelesaikan umpan mendatar yang dilepaskan Aleix Vidal di kotak penalti Sociedad saat waktu normal tersisa 10 menit. Lalu dua menit berselang, Denis Suarez mencetak gol keduanya dalam pertandingan yang sekaligus menjadi gol pamungkas laga dengan tendangan kaki kiri usai menerima operan Messi dan melewati hadangan kiper Sociedad Gerónimo Rulli.

Susunan Pemain
Barcelona:
Cillessen; Umtiti, Pique, Alba (booked 40’), Roberto (Vidal 45’); Mascherano (Rakitic 66’), Gomes, Denis Suarez; Luis Suarez (booked 51’), Neymar (booked 40’)(Turan 75’), Messi

Real Sociedad: Rulli; Martinez (booked 54’), Navas, Berchiche (booked 43’), Elustondo (Odriozola 76’); Illaramendi, Zurutuza, Prieto (Canales 57’); José, Oyarzabal, Vela (booked 40’)(Juanmi 57’)

barcelonaLa Ligapertandingansepakbolasociedad
Comments (0)
Add Comment