Jakartakita.com – Jelang penayangan karya film terbaru bertajuk ‘Pertaruhan’ tanggal 9 Februari 2017, IFI Sinema menggelar serangkaian promo Special Screening with Cast di beberapa kota di Indonesia.
Kegiatan promo yang telah dimulai sejak tanggal 28 Januari 2017 lalu di kota Padang, kemudian menyusul Makassar, Depok dan Karawang ini, telah memperlihatkan antusiasme penonton yang tinggi, terutama kalangan anak-anak muda yang berlomba-lomba untuk menjadi yang pertama menyaksikan tayangan spesial film ‘Pertaruhan’ ini, sekaligus bertemu dengan para pemainnya.
Bahkan tiket Special Screening yang dijual secara online dan offline di beberapa kota hingga seminggu mendatang pun telah ludes terjual sebanyak 1.500 tiket.
“Melihat penjualan tiket pertunjukan Special Screening yang sold out di hampir semua kota yang kami lalui, tentunya membuat semangat kami semakin bertambah untuk menyebarkan ajakan dalam menyaksikan tontonan film dengan warna yang berbeda ini. Meskipun mengangkat kehidupan keras dengan tokoh cowok yang dominan, namun tak hanya penonton cowok saja, penonton cewek juga tertarik menyaksikan film ini. Kami berharap, antusiasme tinggi ini juga akan terlihat sama bahkan lebih ketika film ‘Pertaruhan’ ini tayang secara official hari Kamis, tanggal 9 Februari ini. Dan target 2 juta penonton dapat tercapai,” tutur Adi Sumardjono selaku Produser IFI Sinema dengan sumringah, di sela-sela kegiatan Special Sceening di Jakarta, Rabu (8/2/2017).
Menariknya, sambung dia, untuk menonton film ‘Pertaruhan’ di acara Special Screening ini, para penonton bersedia membayar tiket bioskop, sehingga secara tidak langsung menunjukkan bahwa film Indonesia masih mendapatkan apresiasi tinggi dari masyarakat.
Adapun mayoritas penonton, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap akting seluruh pemain di film tersebut, terlebih kepada pemain muda yang terlibat, seperti; Adipati Dolken, Aliando Sjarief, Jefri Nichol, Giulio Parengkuan dan Widika Sidmore.
Mereka dinilai berani tampil beda dan keluar dari zona nyaman agar dapat memerankan tokoh anak jalanan dengan kehidupan yang keras.
Selain beradaptasi dengan kehidupan anak jalanan, mereka juga harus belajar bela diri, agar aksi berkelahi yang kerap ditampilkan di film tersebut, terlihat natural. Bahkan mereka rela badan menjadi lebam karena terkena pukulan lawan main.
“Saya sangat terhormat dapat terlibat di film ini,” ujar Adipati Dolken, yang memerankan tokoh Ibra.
Film ‘Pertaruhan’ bercerita tentang kehidupan empat orang saudara laki-laki, yaitu; Ibra (Adipati Dolken), Elzan (Jefri Nichols), Amar (Aliando Syarief) dan si bungsu Ical (Giulio Parengkuan), yang hidup sederhana bersama Ayah mereka, Pak Musa (Tyo Pakusadewo) yang bekerja sebagai Satpam di sebuah Bank.
Meskipun gaji sang Ayah sebagai Satpam tidak seberapa, namun Ayah mereka sangat loyal dan berdedikasi tinggi pada pekerjaannya. Ia pekerja keras yang bekerja untuk keluarganya. (Edi triyono)