Gol-gol Il Lupi dicetak Edin Dzeko (10′), Mohamed Salah (17′), Leandro Paredes (65′), dan Radja Nainggolan (90’+1′). Sedangkan sebiji gol Il Toro dihasilkan Maxi Lopez (84′).
Dengan kemenangan yang diraih, Roma kembali menempati peringkat dua klasemen yang sempat diambil alih Napoli. Tim asuhan pelatih Luciano Spaletti tersebut kini mengoleksi 56 poin dari 25 pertandingan, unggul dua poin dari Napoli di peringkat tiga. Sedangkan kekalahan yang diderita Torino membuat tim yang dilatih Sinisa Mihajlovic tersebut tetap di urutan sembilan dengan 35 poin.
Dzeko membawa Roma unggul lewat gol yang dihasilkan lewat tembakan dari luar kotak penalti Torino saat laga berjalan 10 menit, memanfaatkan umpan Nainggolan dari sayap kiri. Gol tersebut merupakan gol ke-19 Dzeko dalam 25 pertandingan Serie A musim ini.
Tujuh menit berselang, Salah menggandakan keunggulan tim tuan rumah lewat gol yang dicetak melalui tendangan keras menggunakan kaki kiri dari dalam kotak penalti lawan. Sampai turun minum, keunggulan 2-0 Roma bertahan.
Sekitar 20 menit babak kedua berjalan, Paredes mencetak gol ketiga Roma dalam laga. Gol diciptakan lewat tendangan kanon dari luar kotak penalti Torino.
Enam menit sebelum waktu normal usai, Torino memperkecil ketertinggalan lewat gol Lopez yang diciptakan melalui sepakan kaki kanan menuntaskan umpan terobosan Davide Zappacosta. Tapi keunggulan Roma kembali menjadi tiga gol usai Nainggolan menorehkan gol ke gawang Torino saat injury time lewat tendangan geledek menyambar umpan tarik il capitano Francesco Totti.
Susunan Pemain
AS Roma: Szczesny; Fazio, Juan, Manolas (Vermaelen 74’); Strootman (Totti 82’), Paredes, Emerson, Peres; Dzeko (Perotti 90`), Nainggolan, Salah
Torino FC: Hart; Moretti, De Silvestri, Barreca, Zappacosta; Lukic (booked 55’), Baselli, Benassi (booked 61’)(Boye 70`); Belotti, Ljajic (Lopez 79’), Falque (Iturbe 58’)