Kemenangan yang diraih menjaga jarak Roma dengan pimpinan klasemen Juventus. Roma mengoleksi 71 poin dari 31 laga, tertinggal enam poin dari Juventus. Sedangkan kekalahan yang diderita membuat Bologna tertahan di urutan 14 dengan 34 poin.
Roma membuka keunggulan lewat gol Fazio saat laga berjalan 25 menit. Sepak pojok Stephan El Shaarawy diteruskan Daniele De Rossi dengan sundulan, bola memantul Kostas Manolas lalu disambar menjadi gol oleh Fazio dengan sepakan kaki kanan.
Empat menit sebelum turun minum, Salah dapat menggandakan keunggulan tim asuhan pelatih Luciano Spalletti. Gol diciptakan dengan tendangan kaki kanan menuntaskan umpan terobosan Dzeko.
Saat babak kedua berlangsung setengah jam, Dzeko mencetak gol ketiga Roma. Diego Perotti yang lolos dari jebakan offside para pemain Bologna memberikan umpan matang yang dapat dimaksimalkan Dzeko menjadi gol dengan tendangan kaki kanan.
Pada menit ke-85, Dzeko digantikan il capitano Francesco Totti. Totti mendapat sambutan tepuk tangan para penonton di stadion saat memasuki lapangan. Totti baru-baru ini memulai kampanye anti perang sebagai reaksi serangan rudal Amerika Serikat ke Suriah.
Susunan Pemain
Bologna: Mirante; Maietta (booked 69’)(Torosidis 76’), Gastaldello, Masina, Krafth; Pulgar, Dzemaili (booked 75’), Nagy (Petkovic 63’(booked 85’); Destro, Krejci, Verdi (Di Francesco 45’)
AS Roma: Szczesny; Fazio, Manolas (booked 38’)(Vermaelen 78’), Juan, Rudiger; Nainggolan, De Rossi, Strootman (booked 69’); Dzeko (Totti 85’), El Shaarawy (Perotti 65’), Salah