Napoli dan Juventus Menang, Roma dan Lazio Raih Hasil Imbang

Jakartakita.com – Napoli berhasil meraih kemenangan telak dengan skor 3-0 atas tamunya Udinese dalam pertandingan Serie A yang berlangsung di Stadio San Paolo, Minggu (16/4/2017) dini hari WIB. Gol pertama Il Partenopei dihasilkan Dries Mertens lewat tembakan dari luar kotak penalti Udinese setelah menerima umpan terobosan Jorginho (47’).

Allan Loureiro lalu menggandakan keunggulan tim tuan rumah melalui gol yang dihasilkan dengan sepakan kaki kanan usai menguasai bola yang gagal dikuasai dengan baik Ali Adnan (63’). Gol terakhir Napoli kemudian dihasilkan Jose Callejon dengan tendangan first time menyambar bola sepakan Mertens yang diblok pemain lawan (72’).

Kemenangan yang diraih membawa Napoli yang menempati peringkat tiga klasemen kini mengoleksi 70 poin dari 32 pertandingan. Udinese yang kalah tertahan di urutan 11 dengan 40 poin.

Sementara itu tim pemuncak klasemen Serie A Juventus meraih kemenangan 2-0 atas tim tuan rumah US Pescara dalam pertandingan yang berlangsung di Stadio Adriatico pada Sabtu (15/4/2017). Dua gol La Vecchia Signora dihasilkan Gonzalo Higuain (22’, 43’).

Gol pertama dihasilkan lewat tendangan kaki kanan memaksimalkan umpan tarik Juan Cuadrado. Sedangkan gol kedua diciptakan melalui sontekan kaki kanan menyambar umpan sundulan Mario Mandzukic.

Juventus kini mengumpulkan 80 poin dari 32 laga berkat kemenangan yang diraih. Pescara dengan kekalahan yang diderita tetap di urutan 20 dengan 14 poin.

AS Roma menempati peringkat dua dengan 72 poin setelah bermain imbang 1-1 saat menjamu Atalanta di Stadio Olimpico, Roma, pada Sabtu. Gol Roma dihasilkan Edin Dzeko (50’), sedangkan gol Atalanta diciptakan Jasmin Kurtic (22’). Atalanta di peringkat lima dengan 60 poin.

Lazio menempati peringkat empat dengan 61 poin setelah meraih hasil imbang 2-2 saat dijamu Genoa di Stadio Luigi Ferraris pada Sabtu. Gol-gol Biancoceleste dicetak Lucas Biglia (45’+2′) dan Luis Alberto (90’+1′), yang menyamakan gol-gol Genoa yang dihasilkan Giovanni Simeone (10′) dan Goran Pandev (78′). Genoa di urutan 16 dengan 30 poin.

Hasil pertandingan Serie A lainnya Sabtu (15/4/2017):
Sassuolo 2-1 Sampdoria
Antonino Ragusa 49′, Francesco Acerbi 56′ ; Patrik Schick 28′
Torino FC 1-1 Crotone
Andrea Belotti 66′ (pen) ; Simy 81’
Fiorentina 1-2 Empoli
Cristian Tello 64′ – Nikola Kalinic dimissed 90’+5′ ; Omar El Kaddouri 37′, Manuel Pasqual 90’+3′ (pen)
Palermo 0-0 Bologna
Erick Pulgar dismissed 24’
Cagliari 4-0 Chievo Verona
Marco Borriello 11′, Marco Sau 15′, Joao Pedro 40′, 90′

atalantagenoaJuventuslazionapolipertandinganpescararomasepakbolaSerie Audinese
Comments (0)
Add Comment