Universitas Pertamina Gelar Ujian Masuk Tahun 2017/2018

foto : jakartakita.com/edi triyono

Jakartakita.com – Setelah menuai kesuksesan menyelenggarakan penerimaan mahasiswa baru sebanyak 1.235 pada tahun lalu, Universitas Pertamina kembali membuka proses  seleksi ujian masuk bagi mahasiswa di seluruh Indonesia untuk angkatan kedua.

Pada hari Sabtu, 15 April 2017 kemarin, Universitas Pertamina secara resmi menggelar ujian masuk periode pertama secara serentak di sembilan kota besar di Indonesia, diantaranya; Jakarta, Medan, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Balikpapan, dan Makassar.

Seleksi periode pertama diikuti oleh 2125 peserta dengan jumlah pendaftar terbanyak berasal dari Jakarta sejumlah 1030 orang.

Para peserta terbagi dalam tiga kelompok ujian yaitu saintek, soshukum, dan IPC. Peserta yang yang memilih kelompok ujian IPA akan mengerjakan Tes Potensi Akademik (TPA), Matematika dan Fisika, serta Bahasa Inggris. Sedangkan kelompok ujian IPS akan mengerjakan TPA, Matematika Dasar, dan Bahasa Inggris.

Adapun kelompok ujian IPC diperuntukkan bagi peserta yang memilih program studi lintas jurusan, peserta kegiatan kelompok IPC akan mengerjakan TPA, Matematika dan Fisika, Matematika Dasar, dan Bahasa Inggris, selama 3-4 jam.

foto : jakartakita.com/edi triyono

Prof. Ir. Suprihanto, Ph.D selaku Dekan Fakultas Perencanaan Infrastruktur dan Fakultas Teknologi Industri mengatakan, peserta yang dinyatakan lulus dalam seleksi ujian masuk ini kemudian akan bergabung dan menjadi bagian dari 15 program studi yang ada di Universitas Pertamina.

“Melalui hal tersebut, Universitas Pertamina berharap dapat menyeleksi calon mahasiswa yang kompeten untuk menjaga konsistensi dan komitmen Universitas Pertamina dalam mempersiapkan lulusan-lulusan yang dapat memenuhi tuntutan dunia industri masa kini,” terang Suprihanto, saat di temui Jakartakita.com di Universitas Pertamina Jakarta, Sabtu (15/4/2017).

Pada tahun ini, Universitas Pertamina juga memberikan kesempatan bagi para peserta berprestasi yang tidak mampu secara finansial untuk mendaftarkan diri di program beasiswa ekonomi yang telah disediakan. Sebanyak 648 orang dari 2125 peserta atau 30,49% peserta mendaftar di program beasiswa ini.

“Pada tahun 2016 lalu, Universitas Pertamina telah memberikan beasiswa ekonomi yang terdiri dari berbagai tipe kepada 501 dari 1243 mahasiswa,”tandasnya. (Edi Triyono)

 

ujian masukUniversitas Pertamina
Comments (0)
Add Comment