Dengan kemenangan yang diraih, Roma besutan pelatih Luciano Spaletti kini menempati peringkat dua klasemen dengan mengumpulkan 84 poin dari 37 laga. I Giallorossi tertinggal satu poin dari Juventus yang berada di puncak klasemen dan baru menjalani 36 pertandingan.
Sedangkan kekalahan yang dialami membuat Chievo asuhan pelatih Rolando Maran tertahan di urutan 14 dengan mengoleksi 43 poin.
Gialloblu dapat unggul terlebih dahulu bermain di hadapan para pendukungnya sendiri saat laga berlangsung seperempat jam.
Jala gawang Roma disentakkan Castro dengan sepakan kaki kanan menyambar bola yang sebelumnya disundul Roberto Inglese. Usai mencetak gol, Castro melepas jersey yang dikenakannya dan menerima kartu kuning.
Roma kemudian dapat menyamakan kedudukan pada menit ke-28. El Shaarawy mencetak gol penyeimbang dengan tembakan dari luar kotak penalti Chievo, memaksimalkan umpan sundulan Federico Fazio.
Pada menit ke-37, Chievo dapat kembali unggul. Gol dihasilkan Inglese dengan tandukan terhadap umpan silang Valter Birsa dari sayap kiri.
Lima menit berselang, Salah mencetak gol penyama kedudukan bagi Roma. Bola dilesakkan masuk ke gawang Chievo setelah menggiring si kulit bundar masuk kotak penalti dari sayap kanan. Sampai turun minum, kedudukan imbang 2-2 bertahan.
Pada menit ke-58, El Shaarawy membawa Roma berbalik unggul lewat gol kedua yang diciptakannya dalam laga. Gol dicetak melalui tendangan kaki kanan usai menerima umpan lambung Kevin Strootman.
Salah lalu menambah keunggulan Roma pada menit ke-76, lewat gol keduanya yang ditorehkan dengan sepakan kaki kiri usai menguasai operan Dzeko. Dzeko sendiri mencatatkan namanya di papan skor saat laga tersisa tujuh menit, melalui tembakan dari luar kotak penalti Chievo setelah menerima umpan Radja Nainggolan.
Chievo lalu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-86. Inglese mencetak gol keduanya dalam laga lewat sontekan kaki kiri menyambar bola yang diluncurkan Sergio Pellissier dari sepak pojok. Saat peluit panjang dibunyikan wasit, Roma mempertahankan keunggulan 5-3 atas Chievo menjadi hasil akhir pertandingan.
Susunan Pemain
Chievo Verona: Sorrentino; Cesar, Gamberini (Frey 57’), Gobbi, Cacciatore; Radovanovic (booked 47’), Castro (booked 15’)(Pellissier 45’), Bastien, Depaoli, Birsa; Inglese (Vignato 87’)
AS Roma: Szczesny; Fazio, Manolas, Emerson, Rudiger; De Rossi, Strootman, Paredes; Dzeko (Totti 86’), El Shaarawy (Nainggolan 71’), Salah (Perotti 82’)