XL Umumkan Pemenang Program Loyalitas ‘XTRAVAGANZA & FANTAXIS’

foto : dok. XL

Jakartakita.com – Selasa (9/5/2017) di Jakarta, PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) mengumumkan pemenang program loyalitas “XTRAVAGANZA & FANTAXIS” yang telah berlangsung selama 90 hari, terhitung sejak 6 Februari 2017 – 6 Mei 2017 lalu, dengan hadiah utama berupa uang senilai Rp 500 juta.

Pengundian disaksikan oleh perwakilan dari Kementerian Sosial, Dinas Sosial DKI Jakarta, Notaris, dan Kepolisian. Adapun pelanggan yang berasal dari Surabaya, Jawa Timur tampil sebagai pemenangnya.

“Sambutan pelanggan atas program ini sangat menggembirakan. Hal ini terlihat dari besarnya animo pelanggan dalam mengikuti program ini,” kata Presiden Direktur/CEO XL Axiata, Dian Siswarini disela-sela kegiatan acara.

Dijelaskan, program “XTRAVAGANZA & FANTAXIS” merupakan program kompetisi dan layanan berlangganan berbasis SMS berhadiah ratusan juta rupiah yang bertujuan untuk meningkatkan loyalitas pelanggan serta memperat ikatan antara XL dan pelanggan.

Melalui tema “Let’s play 4 free, Kejar impianmu jadi jutawan”, pelanggan memperoleh kesempatan untuk memenangkan berbagai hadiah menarik.

Chief Commerce Officer XL Axiata, Allan Bonke menambahkan, menyikapi tingginya animo masyarakat terhadap program ini, pihaknya telah menggelar program periode kedua.

Hal ini untuk memberikan kesempatan kepada pelanggan XL dan AXIS lainnya agar bisa mengikuti program ini dan meraih hadiahnya.

Periode kedua program ini dimulai 7 Mei 2017 dan akan berakhir pada 4 Agustus 2017 dengan hadiah yang juga sangat menarik.

“Untuk babak awal tersedia hadiah mingguan berupa 5 gram logam mulia untuk 90 pemenang masing-masing 1 unit, hadiah utama uang tunai Rp 60 juta (1 pemenang) dan logam mulia 100 gram (1 pemenang). Kemudian pada babak eksklusif, tersedia hadiah mingguan 20 gram logam mulia untuk masing-masing 13 pemenang, hadiah utama uang tunai Rp 300 juta (1 pemenang) dan logam mulia 500 gram (1 pemenang),” paparnya.

Pelanggan dapat mengikuti program ini dengan mendaftar melalui UMB *123*444#, kemudian menjawab pertanyaan kuis yang diberikan.

 

AXISXLXL AxiataXTRAVAGANZA & FANTAXIS
Comments (0)
Add Comment