Hamilton meraih pole position setelah mencatatkan waktu tercepat dalam sesi Q3 babak kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Baku City, Sabtu (24/6/2017), yaitu 1 menit 40,593 detik. Bottas dalam Q3 mencatatkan waktu terbaiknya 1 menit 41,027 detik.
Pole position yang diraih Hamilton adalah yang ke-66 sepanjang karirnya. Ia kini hanya tertinggal dua pole position dari mantan pebalap legendaris Ferrari, Michael Schumacher, yang merupakan peraih pole position terbanyak di ajang F1.
Duo Ferrari, Kimi Raikkonen dan Sebastian Vettel, start dari posisi tiga dan empat. Raikkonen dengan catatan waktu 1 menit 41,841 detik, sedangkan Vettel 1 menit 41,841 detik.
Pebalap Red Bull Max Verstappen start posisi lima. Sedangkan rekan setim Verstappen, Daniel Ricciardo, start posisi 10 setelah mengalami crash pada putaran enam Q3 dan menyebabkan red flag berkibar.