Praveen/Debby dan Hendra/Tan Gagal Raih Gelar Juara Australia Open 2017

Jakartakita.com – Ganda campuran andalan Indonesia Praveen Jordan/Debby Susanto dan ganda putra beda negara Hendra Setiawan/Tan Boon Heong gagal meraih gelar juara di ajang Australia Open 2017, akibat mengalami kekalahan dari lawannya masing-masing dalam partai final yang berlangsung di Sydney Olympic Park Sports Centre, Minggu (25/6/2017).

Praveen/Debby harus mengakui keunggulan keunggulan ganda campuran Tiongkok unggulan pertama Zheng Siwei/Chen Qingchen lewat pertarungan tiga game dengan hasil 21-18, 14-21, dan 17-21.

Praveen/Debby sempat tertinggal 8-11 sampai break game pertama. Tapi kemudian dapat mengimbangi permainan lawan hingga menyamakan kedudukan menjadi 16-16. Pada akhirnya, Debby/Praveen dapat merebut game pertama dengan kemenangan 21-18.

Seperti di game pertama, Praveen/Debby tertinggal 8-11 sampai break game kedua. Tapi pada akhirnya kalah 14-21.

Di game penentuan, Praveen/Debby sempat melesat meninggalkan lawan mereka 8-1, namun hanya unggul 11-9 sampai break. Praveen/Debby kemudian berbalik tertinggal 13-14 dan pada akhirnya kalah 17-21.

Sementara itu, pebulutangkis Indonesia Hendra Setiawan yang berpasangan dengan pebulutangkis Malaysia Tan Boon Heong mengalami kekalahan dari ganda putra Jepang unggulan ketiga Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dalam partai final sektor tersebut. Hendra/Tan kalah dua game langsung 17-21 dan 19-21.

Dengan demikian Jepang menyabet tiga gelar juara di Australia Open 2017, di sektor ganda putra, ganda putri, dan tunggal putri. Sedangkan pebulutangkis India menyabet gelar juara sektor tunggal putri.

 

Hasil pertandingan final Australia Open 2017 lainnya:

Tunggal Putra

Kidambi Srikanth (IND) – Chen Long (TIO) 22-20, 21-16

Ganda Putri

Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (JEP/1) – Kamila Rytter Juhl/Christinna Pedersen (DEN/2) 21-10, 21-13

Tunggal Putri

Nozomi Okuhara (JEP) – Akane Yamaguchi (JEP/3) 21-12, 21-23, 21-17

australia open 2017bulutangkisfinalganda campuranganda putrahendra/tanIndonesiaMalaysiapertandinganpraveen/debby
Comments (0)
Add Comment