Jakartakita.com – Arema FC berhasil mengalahkan tim tamu Persela Lamongan dengan skor 2-0 dalam pertandingan Liga 1 bertajuk derby Jawa Timur yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (16/9/2016) malam WIB.
Gol pertama tim Ongis Nade dalam laga dihasilkan Syaiful Indra Cahya di penghujung babak pertama (45’+2’). Tendangan bebas Esteban Vizcarra dari sayap kiri gagal dihalau dengan baik para pemain Persela, bola liar lalu dicocor Syaiful masuk ke gawang tim Laskar Joko Tingkir.
Vizcarra lalu menggandakan keunggulan tim tuan rumah lewat tendangan bebas (68’). Bola yang diluncurkannya dengan tendangan kaki kanan bersarang ke pojok kiri atas gawang Persela.
Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Joko Susilo naik ke peringkat tujuh klasemen dengan mengumpulkan 35 poin dari 24 laga. Sedangkan tim besutan pelatih Aji Santoso tetap di urutan 13 dengan 28 poin akibat kekalahan yang dialami dalam derby Jatim.
Susunan Pemain
Arema FC: Dwi; Alfarisi, Syaiful, Benny (Bustomi 60’), Arthur (kk 87’); Hendro, Adam (Ferry 84’), Atayew; Vizcarra, Dedik (Dendi 43’), Gonzales
Persela Lamongan: Huda (Ferdiansyah 72’); Zainal (kk 45’+1’), Ramon, Eky, Taufiq (Birrul 63’); Juan (kk 40’)(Aang 54’), Agung, Edy, Eka, Coelho; Samsul