Jakartakita.com – Pengembang Sinar Mas Land di awal bulan Oktober 2017 lalu, resmi menghadirkan cluster Hyland di Grand City Balikpapan.
Cluster terbaru ini menawarkan rumah 2 lantai dengan kualitas dan fasilitas terbaik serta harga yang terjangkau, sehingga membuka kesempatan bagi masyarakat untuk dapat memiliki hunian di perumahan dengan fasilitas modern terbaik di Grand City Balikpapan, Kalimantan Timur.
“Sinar Mas Land sudah berkomitmen dari awal melalui pembangunan proyek perumahan Grand City Balikpapan dimana perusahaan ingin agar perumahan modern ini dapat menjangkau masyarakat luas. Maka dari itu, dengan meluncurkan Hyland, kami berharap akan ada lebih banyak masyarakat yang dapat menikmati fasilitas terbaik yang ada di Grand City Balikpapan,” terang Ishak Chandra, CEO Strategic Development and Services Sinar Mas Land dalam siaran pers yang diterima Jakartakita.com, belum lama ini.
Dijelaskan, HyLand memiliki one gate system serta keamanan 24 jam akan membuat keamanan di dalam klaster lebih terjaga. Kabel jaringan listrik pun akan berada di dalam tanah, tidak akan dijumpai kabel listrik yang melintang diatas tanah yang dapat mengganggu estetika pemandangan.
Tersedia 2 tipe rumah yang ditawarkan, yaitu tipe 46 dan tipe 88. Kedua tipe tersebut berupa rumah 2 lantai dengan konsep “rumah tumbuh”.
“Dengan adanya tanah sisa beberapa meter di bagian belakang bangunan hal ini membuat penghuni bisa mengembangkan lagi bangunan rumah yang ada, inilah yang disebut konsep rumah tumbuh,” tutur Ishak.
Adapun harga perdana untuk hunian di cluster HyLand dibandrol mulai dari sekitar Rp600 jutaan.
“Melihat infrastruktur yang sudah ada saat ini dan nilai investasi yang terus naik tentunya dengan harga perdana Rp600 jutaan adalah suatu benefit tersendiri untuk membeli unit di HyLand,” ujar Ishak.
Sementara itu, dari 145 unit yang dibuka di tahap satu diawal bulan Oktober 2017, telah terjual 115 unit di akhir bulan Oktober 2017.