Jakartakita.com – Dalam rangka memperingati Hari Gerakan Sejuta Pohon Sedunia 2018, Hotel Aston Marina Ancol dan London Sechool of Public Relations (LSPR) 4C menggelar kegiatan bertajuk “Go Plant”.
Kegiatan ini merupakan suatu gerakan penanaman 1000 terumbu karang dan pohon bakau untuk membangun kesadaran setiap individu akan pentingnya ekosistem laut.
Menurut Paundra Hanutama selaku Marketing Communications Manager, Go Plant terdiri dari dua kegiatan, dimana kegiatan pertama berupa workshop, yang dilaksanakan pada tanggal 12 Januari 2018 dengan lokasi di LSPR.
“Peserta akan dibekali edukasi mengenai biota laut serta pentingnya terumbu karang Indonesia,” ujar Paundra, dalam siaran pers yang diterima Jakartakita.com, Selasa (09/1/2018).
Pada kegiatan kedua, lanjut Paundra, Aston Marina Ancol dan LSPR 4C akan mengajak masyarakat untuk turut serta berpartisipasi dalam penanaman 1000 terumbu karang dan pohon bakau yang akan dilaksanakan pada tanggal 20 Januari 2018 di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu, Jakarta Utara.
“Masyarakat akan diajak untuk terjun langsung dengan dipandu oleh para ahli penanam terumbu karang dan pohon bakau untuk menentukan lokasi-lokasi mana yang tepat untuk menanam terumbu karang dan pohon bakau dan cara menanamnya,” terang Paundra.
Ditambahkan, sebagai warga negara Indonesia, sudah sepatutnya bangga tinggal di perairan dengan terumbu karang terbaik sedunia.
“Sudah selayaknya kita semua ikut serta menunjukkan kepedulian dengan menjaga biota laut dibawahnya sehingga nama Indonesia tetap populer di mancanegara. Semoga gerakan pelestarian ekosistem laut ini terus berlanjut dan lebih banyak masyarakat yang turut peduli terhadap lingkungan,” pungkasnya.