Taklukkan Leganes 2-0, Sevilla Lolos ke Final Copa del Rey

Jakartakita.com – Sevilla lolos ke final Copa del Rey 2017/18 berkat kemenangan 2-0 yang diraih atas tim tamu Leganes dalam pertandingan leg kedua semifinal yang berlangsung di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Kamis (8/2/2018) dini hari WIB. Sevilla unggul agregat gol akhir 3-1, dengan pertandingan leg pertama yang berlangsung di kandang Leganes berakhir imbang 1-1.

Gol pertama Sevilla dalam laga dihasilkan Joaquin Correa saat babak pertama berlangsung seperempat jam (15’). Bola dilesakkan Correa ke gawang Leganes dengan tendangan kaki kiri memaksimalkan umpan tarik Luis Muriel.

Menjelang pertandingan berakhir (89’), Franco Vazquez menggandakan keunggulan tim tuan rumah. Usai menguasai operan Sandro Ramirez, Vazquez merangsek masuk kotak penalti Leganes lalu menyarangkan bola ke gawang lawan dengan sepakan kaki kiri.

Sevilla akan menghadapi antara Barcelona atau Valencia dalam pertandingan final pada 21 April mendatang. Valencia akan menjamu Barcelona di Estadio Mestalla dalam pertandingan leg kedua semifinal yang berlangsung Jumat (9/2/2018) dini hari WIB. Barcelona unggul 1-0 pada pertandingan leg pertama.

 

Susunan Pemain

Sevilla: Rico; Lenglet, Mercado, Escudero, Navas; Vazquez, Banega (Pizarro 84’), N’Zonzi; Muriel (Sandro 80’), Correa, Sarabia (Layun 74’)

 

Leganes: Champagne; Siovas, Bustinza, Rico, Tito (Mantovani 84’); Perez, Gabriel, Eraso (Brasanac 58’); Beauvue, Amrabat (booked 50’)(Garcia 73’), El Zhar

Copa del ReyleganespertandingansepakbolaSevilla
Comments (0)
Add Comment