Hasil imbang yang diraih menempatkan Jepang asuhan pelatih Akira Nishino di peringkat pertama klasemen dengan perolehan empat poin dari dua pertandingan babak penyisihan grup yang telah dijalani. Sedangkan Senegal besutan pelatih Aliou Cisse berada di peringkat kedua juga dengan empat poin.
Senegal dapat unggul pada menit ke-11 akibat blunder kiper Jepang Eiji Kawashima. Bola yang diluncurkan Youssouf Sabaly dipantulkan Kawashima hingga mengenai kaki Mane, si kulit bundar lalu bergulir masuk ke gawang Jepang.
Pada menit ke-34, Jepang berhasil menyamakan kedudukan. Inui menyarangkan bola ke pojok kiri bawah gawang Senegal dengan sepakan kaki kanan. Sampai turun minum, kedudukan imbang 1-1 bertahan.
Sekitar 10 menit babak kedua berlangsung, tembakan M’Baye Niang dari luar kotak penalti Jepang dapat dihentikan Kawashima. Pada menit ke-64, sepakan Inui membuat bola memantul mistar gawang Senegal.
Memasuki menit ke-71, Wague membawa Senegal kembali unggul. Gol dihasilkan dengan sepakan kaki kanan menyambar bola yang diluncurkan Niang di kotak penalti Jepang.
Selang tujuh menit setelah itu, Jepang dapat menyamkan kedudukan. Honda menyarangkan bola ke gawang Senegal dengan tendangan kaki kiri memaksimalkan operan Inui. Gol Honda bertahan menjadi gol terakhir yang tercipta dalam laga.
Susunan Pemain
Jepang: Kawashima; Shoji, Yoshida, Nagatomo, Sakai; Kagawa (Honda 72’), Shibasaki, Hasebe (booked 90’+4’); Osako, Inui (booked 68’)(Usami 87’), Haraguchi (Okazaki 75’)
Senegal: Khadim N’Diaye; Koulibaly, Sane, Sabaly (booked 90’), Wague; Alfred N’Diaye (Kouyate 65’), Gueye, Badou N’Diaye (N’Doye 81’(booked 90’+1’)); Mane, Sarr, Niang (booked 59’)(Diouf 86’)