Tim beregu putra Indonesia diperkuat oleh M Hemat Bhakti Anugerah, Irfandi Hendrawan, Gusti Jaya Kusuma, Alexander Ebert Sie, dan Prima Simpatiaji. Sedangkan tim beregu putra Korsel beranggotakan Jeon Jee-Heon, Kim Beom-Jun, Kim Dong-Hoon, Kim Jin-Woong, dan Kim Ki-Sung
Kekalahan 0-2 juga dialami tim beregu putra Taiwan dari Jepang dalam pertandingan semifinal yang berlangsung di lapangan tenis JSC pada Sabut. Dengan kekalahan yang diderita, baik tim beregu putra Indonesia maupun Taiwan harus puas dengan perolehan medali perunggu.
Tambahan medali perunggu menjadikan perolehan medali Indonesia di ajang Asian Games 2018 menjadi 30 emas, 24 perak, dan 41 perunggu.