Sinar Mas Land Raih Penghargaan Internasional di Ajang ‘Asia Property Awards 2018’

foto : dok. Sinar Mas Land

Jakartakita.com – Melalui proyek BSD City, Sinar Mas Land berhasil mewakili Indonesia memenangkan penghargaan bergengsi Asia Property Award 2018 dalam kategori The Best Township Development dengan menyisihkan finalis dari Filipina (Iloilo Business Park, Megaworld Corporation), dan Malaysia (Taman Seri Austin by UMLand).

Pemberian penghargaan berlangsung di Bangkok, Thailand.

Sinar Mas Land telah membangun beberapa proyek prestisius di BSD City, seperti; Indonesia Convention Exhibition (ICE) yaitu gedung kovensi terbesar di Asia Tenggara, AEON Mall BSD City yaitu mall berkonsep dan bergaya Jepang pertama di Indonesia, serta kawasan perkantoran BSD Green Office Park seluas 25  hektar. BSD Green Office Park merupakan kawasan perkantoran pertama di Indonesia yang mendapat sertifikasi Green Mark District dari lembaga internasional BCA (The Building and Construction Authority), Singapura. Seluruh bangunan perkantoran di kawasan ini, harus mendapatkan sertifikasi Green Building.

Selain itu, area BSD City juga telah dilengkapi dengan beberapa institusi pendidikan mulai dari playgroup hingga perguruan tinggi seperti Universitas Atma Jaya BSD, IULI, Universitas Prasetiya Mulya.

“Asia Property Awards 2018 merupakan pengakuan atas pencapaian yang telah dilakukan perusahaan. BSD City sebagai kota mandiri ini, mampu menjaga relevansi pengembangan dengan seluruh stakeholders yang ada dan mampu memberikan solusi-solusi untuk kebutuhan mereka. Penghargaan internasional bergengsi seperti ini, akan memberikan citra positif bagi perusahaan, dan di mata para stakeholder-nya,” ungkap Dhony Rahajoe, Managing Director President Office Sinar Mas Land dalam siaran pers Rabu (14/11/2018).

Ajang Asia Property Awards 2018 diikuti oleh 44 pengembang properti terbaik dari 14 negara Asia, termasuk Indonesia, Jepang, China serta negara-negara Asia Tenggara untuk menjadi “Best in Asia”.

Dengan pencapaian ini, perusahaan pengembang properti asal Indonesia tidak kalah dengan kompetitor dari negara lain, baik dalam hal kualitas desain, teknologi konstruksi, kualitas proyek, maupun kualitas pengelolaan.

 

Asia Property Award 2018BangkokBSD Citypengembang propertipenghargaan internasionalSinar Mas LandthailandThe Best Township Development
Comments (0)
Add Comment