Jakartakita.com – Kiprah Sinar Mas Land di Batam telah dibuktikan melalui kehadiran proyek kawasan Nuvasa Bay yang telah membawa angin segar di area Nongsa.
Beragam pembangunan di berbagai sektor dilakukan untuk menunjukan keseriusan Sinar Mas Land terhadap pembangunan area yang memiliki pemandangan langsung ke Singapura tersebut.
Untuk lebih menunjukan komitmennya terhadap Nuvasa Bay, khususnya terhadap klaster The Nove, Sinar Mas Land menggelar groundbreaking The Nove Residences tahap pertama, Sabtu (17/11/2018).
“Groundbreaking ini menjadi bukti komitmen Sinar Mas Land terhadap pembangunan proyek The Nove. Pembangunan ini sesuai dengan jadwal yang telah kami sampaikan kepada konsumen sejak awal dan kami harapkan ini menjadi permulaan yang baik bagi pembangunan Nuvasa Bay sebagai kota terpadu dan wajah baru Batam ke depannya,” terang Franky Najoan, CEO East Indonesia Sinar Mas Land dalam siaran pers Sabtu (17/11/2018).
Diperkirakan, pembangunan The Nove Residences tahap pertama ini akan rampung dan diserahterimakan pada Desember 2019.
Klaster The Nove di Nuvasa Bay berdiri di atas lahan seluas 5 hektar, merupakan sebuah hunian yang memadukan landed house yaitu The Nove Residences dan apartemen – The Nove Apartment.
Area perumahan ini dilengkapi dengan beragam keunggulan yang memanjakan penghuninya, mulai dari pemandangan indah pinggir pantai, hutan mangrove dan hijaunya lapangan golf Palm Springs.
Bersamaan dengan acara groundbreaking The Nove Residences, Sinar Mas Land juga meluncurkan Kalani Tower yang masih berada di klaster The Nove.
Peluncuran Kalani Tower ini dilakukan setelah penjualan Kaina Tower, tower pertama The Nove berhasil membukukan penjualan lebih dari 95% selama kurun waktu 1 tahun.
Rencananya, Kaina Tower akan diserahterimakan ke konsumen pada akhir 2020 nanti.
Kalani berasal dari bahasa Hawaii yang memiliki arti ‘’Langit”, dan hal ini sesuai dengan proyek hunian The Nove yang berada diatas lahan dengan ketinggian 20 meter diatas permukaan laut.
Kalani tower akan menjadi tower tertinggi, termewah dan termegah di klaster The Nove, Nongsa, Batam.
“Animo masyarakat Batam dan daerah lain terhadap kehadiran Nuvasa Bay melalui klaster perdana, The Nove sangat tinggi. Terbukti dari tower pertama kami di Batam, Kaina Tower berhasil membukukan penjualan sebesar 95%, dan berhasil meraih predikat sebagai “The Most Favourite Resort Apartment in Batam 2017”. Untuk itu, kami dengan bangga meluncurkan tower kedua kami, Kalani Tower yang istimewa dan berbeda dengan tower sebelumnya,” ujar Franky.
Mengusung konsep “Nature’s blessing – Exploration of Life – Socializing space – Tranquility (N.E.S.T.)”, tower ini dirancang khusus untuk menghadirkan kualitas hidup dan pengalaman hunian yang luar biasa.
Kemeriahan FAME Carnival 2018 di Nuvasa Bay
Sementara itu, menyambut kehadiran Kalani Tower, Nuvasa Bay menyelenggarakan FAME Carnival 2018 selama 2 hari, 17 – 18 November 2018 di area sisi pantai Nuvasa Bay.
Sesuai dengan namanya, FAME (Food, Art, Music & Entertainment) Carnival ini menggabungkan keseruan musik dari artis lokal dan sekolah-sekolah unggulan di Batam, festival kuliner dan karya artistik.
“FAME Carnival merupakan acara tahunan Nuvasa Bay dan khusus tahun ini diselenggarakan untuk sekaligus menyambut kehadiran Kalani Tower di Nuvasa Bay. Disini kami ingin mengangkat potensi yang dimiliki oleh masyarakat mulai dari kuliner hingga keseniannya. Kami berharap FAME Carnival bisa menjadi kegiatan yang ditunggu masyarakat Batam dan meningkatkan daya tarik Nongsa sebagai daerah tujuan wisata di Batam,” jelas Franky.
Pada FAME Carnival ini, Nuvasa Bay berkolaborasi dengan berbagai pihak, seperti Food Festival bekerjasama dengan Go Food dengan mengundang puluhan tenant lokal.
Pada bagian musik, selain menampilkan band lokal pilihan, Nuvasa Bay juga mengundang sekolah-sekolah unggulan untuk menampilkan aksi terbaik perwakilan murid mulai dari tingkat terendah hingga tertinggi.
Sentuhan art dapat dinikmati di area show unit The Nove melalui karya fotografer lokal Batam.
Beragam hiburan lain seperti street magician, Zumba by The Beach, beach fun games, dan fun photo competition juga sudah disiapkan untuk seluruh pengunjung.