Gol penentu kemenangan La Vecchia Signora dicetak Cristiano Ronaldo pada menit ke-61. Gol dihasilkan dengan sundulan menuntaskan umpan lambung Miralem Pjanic.
Milan harus bermain dengan hanya 10 pemain di lapangan sejak menit ke-73. Gelandang tengah tim berjulukan I Rossoneri tersebut, Franck Kessie, menerima kartu merah karena menendang kaki Emre Can dalam upaya merebut bola.
Wasit Luca Banti yang memimpin jalannya pertandingan mengusir Kessie dari lapangan setelah berkonsultasi dengan VAR (Video Assistant Referee). Ia juga memberikan kartu kuning kepada bek Milan Alessio Romagnoli yang melakukan protes keras terhadap kartu merah yang diterima Kessie.
Gelar juara Piala Super Italia yang diraih merupakan yang kedelapan bagi Juventus, terbanyak bagi sebuah klub. Sebelumnya baik Juventus dan Milan sama-sama tujuh kali meraih gelar juara Piala Super Italia.
Susunan Pemain
Juventus: Szczesny; Chiellini, Bonnuci, Cancelo, Sandro (kk 26’); Pjanic (kk 44’)(Can 65′), Bentancur (Bernadeschi 86′), Matuidi; Ronaldo, Dybala (kk 90’+4’), Costa (Khedira 89′)
AC Milan: Donnarumma; Calabria (kk 82’), Zapata, Romagnoli (kk 74’), Rodriguez (kk 87’); Kessie (kk 73’), Bakayoko, Paqueta (Borino 71′); Castillejo (kk 45’+2’)(Higuain 71′), Cutrone (Conti 79′), Calhanoglu (kk 21’)
Trofi pertama buat CR7 😀