Kemenangan yang diraih memastikan tim asuhan pelatih Ivan Kolev lolos ke babak kualifikasi kedua dan akan menghadapi tim Australia Newcastle Jets pada 12 Februari mendatang.
Persija unggul terlebih dahulu pada menit kesembilan, lewat gol bunuh diri yang diciptakan bek Home United Ho Wai Loon. Dalam upaya menghalau tendangan bebas Fitra Ridwan, Ho menyarangkan bola ke gawang sendiri dengan sundulan.
Tim tuan rumah lalu menyamakan kedudukan pada menit ke-43. Gol dihasilkan Song Ui-Yong dengan sepakan kaki kanan menuntaskan operan Faritz Abdul Hameed.
Pada menit ke-54, Persija dapat kembali unggul. Alberto ‘Beto’ Goncalves membobol gawang Home United dengan sundulan memaksimalkan umpan silang Riko Simanjuntak dari sayap kanan.
Memasuki menit ke-84, keunggulan tim Macan Kemayoran menjadi 3-1 setelah Marko Simic menyambar bola yang dilambungkan Riko di kotak penalti Home United dengan tendangan kaki kanan hingga bersarang ke gawang lawan.
Susunan Pemain
Home United: Khairullah; Mutalib, Hameed (Nor 74’), Ho, Abdullah; Song, Syahin (Rifqi 74’), Roslan, Shafiq (kk 20’); Adam, Cernak
Persija Jakarta: Andritan; Maman, Ryuji (kk 82’), Dany, Ismed; Sandi (Tony 45’), Fitra (Nasadit 71’), Ramdani (Septinus 79’); Riko, Simic, Beto