Menangi Adu Penalti Lawan Kolombia, Chile Melaju ke Semifinal Copa America

Jakartakita.com – Chile melaju ke babak semifinal Copa America 2019 setelah memenangi babak adu penalti dengan skor 5-4 saat melawan Kolombia dalam pertandingan perempat final yang berlangsung di Arena Corinthians, Sao Paulo, Brasil, Sabtu (29/6/2019) pagi WIB.

Laga harus ditentukan dengan adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 0-0 di waktu normal.

Empat eksekutor penalti pertama kedua tim dapat menuntaskan tugasnya dengan baik, namun sepakan eksekutor penalti kelima Kolombia William Tesillo hanya membuat bola meluncur ke sisi kanan gawang.

Alexis Sanchez sebagai eksekutor penalti kelima Chile lalu memastikan lolosnya Chile ke semifinal. Sepakannya membuat bola bersarang ke pojok kiri bawah gawang.

Dalam pertandingan semifinal yang berlangsung di Arena do Gremio, Porto Alegre, Kamis (4/7/2019) pagi WIB, Chile akan menghadapi pemenang partai perempat final antara Uruguay dan Peru yang berlangsung di Fonte Nova Arena, Salvador, Minggu (30/6/2019) dini hari WIB.

Susunan Pemain

Chile: Arias; Maripan, Medel, Beausejour, Isla; Pulgar, Aranguiz (kk 8’), Vidal (kk 59’); Vargas, Sanchez, Fuenzalida (Pavez 75’)

Kolombia: Ospina; Sanchez, Mina, Tesillo, Medina (kk 44’); Barrios, Uribe (Cardona 67’), Cuadrado (kk 70’); Falcao (Zapata 77’), Martinez (Diaz 81’), Rodriguez (kk 88’)

chilecopa americakolombiapertandingansepakbola
Comments (0)
Add Comment