Jakartakita.com – Peru lolos ke final Copa America 2019 setelah mengalahkan Chile dengan skor 3-0 dalam pertandingan semifinal yang berlangsung di Arena do Gremio, Porto Alegre, Brasil, Kamis (4/7/2019) pagi WIB.
Gol pertama Peru dicetak Edison Flores pada menit ke-21. Gol dihasilkan dengan tendangan kaki kiri menuntaskan umpan sundulan Andre Carrillo.
Pada menit ke-38, Yoshimar Yotun menggandakan keunggulan Peru setelah kiper Chile Gabriel Arias melakukan blunder. Arias keluar dari kotak penalti Chile dalam upaya menghadang Carrillo, namun Carrillo dapat menghindar dan melambungkan bola kepada Yotun. Dengan sepakan kaki kiri dari luar kotak penalti Chile, Yotun menyarangkan bola ke gawang yang telah kosong.
Memasuki menit tambahan pertama babak kedua, Paolo Guerrero mencetak gol ketiga Peru dalam laga. Usai menerima operan Renato Tapia, Guerrero membobol gawang Chile dengan sontekan kaki kanan.
Tiga menit berselang, Chile memperoleh hadiah penalti setelah Charles Aranguiz dilanggar Luis Abram di kotak penalti Peru. Wasit menunjuk titik putih usai berkonsultasi dengan VAR (Video Assistant Referee).
Eduardo Vargas maju sebagai eksekutor tendangan 12 pas, namun sepakannya bisa ditangkis kiper Peru Pedro Gallese. Kemenangan 3-0 yang diraih Peru bertahan sampai laga usai.
Dalam pertandingan final yang berlangsung di Estadio Jornalista Mario Filho atau Maracana, Senin (8/7/2019) dini hari WIB, Peru akan menantang tim tuan rumah Brasil. Sedangkan Chile selanjutnya akan menjalani pertandingan perebutan peringkat ketiga dengan Argentina di Corinthians Arena, Sao Paulo, Minggu (7/7/2019) dini hari WIB.
Susunan Pemain
Peru: Gallese; Trauco, Abram, Zambrano, Advincula (kk 72’); Yotun, Tapia, Flores (Gonzales 50’), Cueva (Ballon 80’), Carrillo (Polo 71’); Guerrero
Chile: Arias; Beausejour, Maripan (Castillo 89’), Medel, Isla; Vidal, Pulgar (kk 74’), Aranguiz; Vargas, Sanchez, Fuenzalida (Sagal 45’ (kk 86’))