Jakartakita.com – Memanfaatkan perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 yang berlangsung tanggal 18-28 Juli di ICE BSD City Tangerang, PT Toyota-Astra Motor (TAM) memperkenalkan tiga mobil baru, diantaranya; Toyota GR Supra, yang merupakan legendary sport car Toyota, Hiace dengan konsep baru, dan New Fortuner TRD Sportivo yang akan melengkapi jajaran line-up di segmen high SUV.
Selain itu, terdapat 9 dress up cars yang mendapat sentuhan lokal karya anak bangsa, sejalan dengan komitmen untuk meningkatkan SDM.
“Kehadiran mobil-mobil baru dan juga dress up ini merupakan wujud apresiasi kami kepada pelanggan sekaligus menunjukkan semangat Toyota yang senantiasa berupaya menghadirkan produk, teknologi, dan layanan untuk memenuhi kebutuhan dan gaya hidup masyarakat yang semakin modern. Toyota juga ingin menegaskan komitmen untuk senantiasa melakukan continous improvement dalam menghadirkan produk – produk terbaik melebihi ekspektasi, yang juga memiliki fitur-fitur keselamatan yang lengkap sejalan dengan semangat mewujudkan Ever Betters Cars bagi para pelanggannya,” kata President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Yoshihiro Nakata pada pembukaan GIIAS 2019 di ICE BSD, Tangerang, Kamis (18/7).
Vice president Director, PT Toyota-Astra Motor, Henry Tanoto menambahkan, “Kehadiran Toyota GR Supra, HiAce Premio, dan New Fortuner TRD Sportivo juga tak lepas dari sentuhan semangat Toyota Let’s Go Beyond.
“Dengan berbagai kelebihan yang dimiliki, kami berharap mobil ini nantinya mampu memenuhi keinginan pelanggan sesuai dengan kebutuhannya masing-masing,” jelas Henry.
Asal tahu saja, dengan mengusung tema “Start Your Impossible”, Toyota Indonesia juga menampilkan mobil-mobil berteknologi tinggi (advance technology) dan ramah lingkungan berbasis elektrifikasi dan fuel cell yang kehadirannya mewakili semangat Toyota dalam membangun mobilitas untuk masa depan kehidupan yang lebih baik.
Tampak dalam foto, Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla didampingi Menperin Airlangga Hartarto (ketiga kiri), Presdir PT Toyota-Astra Motor (TAM) Yoshihiro Nakata (keempat kiri) dan Henry Tanoto (kedua kanan) tengah melihat mobil hatchback Toyota Yaris yang merupakan salah satu produk andalan ekspor Toyota Indonesia untuk pasar global, saat meninjau booth Toyota pada pembukaan GIIAS 2019.
Selain Yaris, Toyota Indonesia melalui PT TMMIN juga memproduksi Fortuner, Kijang Innova, Vios, dan Sienta sebagai produk berkualitas global yang dipasarkan untuk kebutuhan pasar dalam negeri maupun ekspor ke manca negara.