Jakartakita.com – AS Roma membekuk tim tuan rumah Parma dengan skor 2-0 dalam pertandingan babak 16 besar Coppa Italia yang berlangsung di Stadio Ennio Tardini, Jumat (17/1/2020) dini hari WIB.
Gol pertama Roma dicetak Lorenzo Pellegrini pada menit ke-49. Gol dihasilkan dengan sepakan kaki kanan usai melakukan umpan satu dua dengan Nikola Kalinic.
Pada menit ke-76, gol kedua dicetak Pellegrini melalui eksekusi penalti. Penalti diperoleh Roma usai Antonino Barilla melakukan handsball di kotak penalti Parma.
Di babak perempat final, Roma akan menghadapi Juventus. Partai lain mempertemukan Napoli-Lazio, AC Milan-Torino, dan Inter Milan-Fiorentina.
Susunan Pemain
Parma: Colombi; Pezzella, Gagliolo, Dermaku (kk 56’), Laurini (kk 37’)(Iacoponi 64’); Barilla, Scozzarella (Kulusevski 70’), Kucka; Kurtic, Siligardi, Cornelius (Inglese 45’)
AS Roma: Lopez; Smalling, Cristante, Mancini; Kolarov, Diawara, Florenzi (Peres 79’), Perotti (Kluivert 70’), Pellegrini (kk 57’)(Veretout 85’), Under (kk 54’); Kalinic