Dukung Program ‘Merdeka Belajar’, Disdik Jawa Barat, Jababeka Group, President University & Pikiran Rakyat Berikan Beasiswa Lewat Jalur Try Out Online

foto : jakartakita.com/edi triyono

Jakartakita.com – Guna mendukung program ‘Merdeka Belajar’, Dinas Pendidikan (Disdik) Jawa Barat menggandeng President University, Jababeka Group dan media Pikiran Rakyat dalam menghadirkan beasiswa melalui try out online.

“Beasiswa ini adalah untuk membiayai pendidikan S1 di President University. Berupa pemotongan biaya pendidikan mulai dari 20% – 100% yang berdasarkan hasil tes online,” jelas Michael Rino selaku Country Director President University di acara konferensi pers, di Jakarta, Rabu (26/2).

Selain beasiswa melalui try out online, pihaknya juga menyediakan beasiswa S1 jalur rapor bagi siswa/siswi SMA/SMK/Sederajat yang berprestasi secara akademik dan non-akademik.

Beasiswa diperuntukan bagi siswa/siswi kelas XII SMA atau sederajat, yang telah memenuhi syarat dan ketentuan administrasi serta memenuhi standarisasi nilai masuk di President University tanpa melalui tes.

Di kesempatan yang sama, Agus Canny selaku Advisor President University menjelaskan, tes try out online ini dapat dilakukan di aplikasi Pikiran Rakyat atau melalui link yang diberikan Pikiran Rakyat.

Pendaftaran dan tes online dimulai dari tanggal 26 Februari – 10 Maret 2020.

“Ide ini muncul dari kepedulian Disdik Jabar untuk meningkatkan pendidikan di Jawa Barat. Maka Disdik menggandeng Jababeka Group, President University sebagai pemberi beasiswa dan Pikiran Rakyat sebagai media penyelenggara,” jelas Agus.

Sebelumnya, beasiswa seperti ini juga pernah dilakukan Pemda Palu, Aceh dan Gorontalo, dan kali ini oleh Dinas Pendidikan Jawa Barat. (Edi Triyono)

beasiswaDinas Pendidikan Jawa BaratjababekaJababeka GroupPikiran RakyatPresident Universitytry out online
Comments (0)
Add Comment