Saatnya Si Kecil Punya Camilan Sehat Organik

Head of Medical KALBE Nutritionals dr Muliaman Mansyur mengatakan, camilan organik tentunya terbuat dari bahan-bahan organik yang diproses secara alami. Makanan dari bahan organik dapat membantu menurunkan risiko gangguan pada kesehatan Si Kecil dalam jangka panjang. “MPASI berbahan organik bisa sebagai salah satu pilihan untuk Si Kecil, dimana MPASI organik tersebut berasal dari pertanian dan diproses secara alami dan natural sehingga baik untuk ekosistem, juga memiliki antioksidan yang lebih banyak bagi kesehatan Si Kecil,” papar dr. Muliaman.

Untuk melengkapi kebutuhan Si Kecil akan nutrisi di masa pengenalan makanan semi padat ini, Milna sebagai ahlinya makanan bayi selama lebih dari 30 tahun, meluncurkan Milna Nature Puffs Organic sebagai camilan sehat berbahan organik. Milna Nature Puffs Organic memiliki kandungan sumber zat besi yang membantu pembentukan hemoglobin darah dan tinggi kalsium yang dapat membantu pembentukan tulang dan gigi, serta bebas gluten sehingga terhindar dari risiko alergi dan hipersensitif makanan.

Christofer Samuel Lesmana, Business Unit Head for Baby and Kids Food Category KALBE Nutritionals menjelaskan, Milna sebagai ahlinya makanan bayi, menghadirkan Milna Nature Puffs Organic sebagai makanan camilan organik untuk melengkapi kebutuhan gizi Si Kecil. “Tentunya nutrisi makanan utama untuk Si Kecil sangat penting, namun camilan yang bernutrisi juga dapat membantu memenuhi kebutuhan nutrisi harian Si Kecil. Kini Milna menghadirkan camilan organik dalam bentuk Puffs Organic yang memiliki berbagai varian rasa, dengan bentuk yang dapat melatih Si Kecil untuk menjimpit benda kecil di sekitarnya,” papar Christofer.

camilan organikcamilan sehatcamilan sehat organikMilna
Comments (0)
Add Comment