Jakartakita.com – PT Toyota-Astra Motor (TAM) merilis New Fortuner dan New Innova sebagai high SUV dan medium MPV yang menjadi market leader di segmennya masing-masing melalui virtual launch di Jakarta, Kamis (15/10).
Tampil dengan DNA yang lebih prestisius, elegan, kokoh dan semakin nyaman, kehadiran, New Fortuner dan New Innova diharapkan mampu memberikan kepuasan melebihi ekspektasi pelanggan dalam memenuhi kebutuhan mobilitasnya, sekaligus mempertahankan predikatnya sebagai salah satu brand global Toyota dari Indonesia yang sukses menjadi andalan ekspor industri otomotif nasional.
”Kedua produk ini merupakan produk yang sangat sesuai dengan karakteristik masyarakat Indonesia dimana Fortuner dikenal dengan ketangguhannya sementara Kijang Innova merupakan mobil legendaris pilihan keluarga Indonesia. Untuk itu kami melakukan pembaruan pada New Fortuner dan New Kijang Innova dengan tetap mempertahankan DNA kedua mobil ini, namun juga menyesuaikan dengan kebutuhan pelanggan saat ini serta tren yang senantiasa berkembang. Kami harap baik New Fortuner dan New Kijang Innova dapat menjadi pilihan terbaik dalam mendukung mobilitas keluarga Indonesia,” kata Vice President Director PT Toyota-Astra Motor, Henry Tanoto dalam siaran pers, Kamis (15/10).
Fortuner dan Kijang Innova merupakan bagian dari proyek global Toyota di bawah naungan Innovative International Multi-purpose Vehicle (IMV).
Bersama New Hilux yang mendukung mobilitas bisnis, ketiganya adalah bagian dari program IMV yang memberikan keleluasaan pada Toyota untuk mengembangkan 3 segmen produk dari platform yang sama.
Sejak diluncurkan pertama kali di Indonesia, ketiga produk ini telah berhasil mencatat penjualan total lebih dari 2,2 juta unit.
Selain itu, kedua produk ini juga menjadi market leader di segmennya masing-masing.
Pada periode Januari hingga Agustus 2020, Kijang Innova berhasil menguasai 94% pangsa pasar Whole Sales Medium MPV dengan angka penjualan 17.619 unit.
Sementara itu, Fortuner berhasil mencatat pangsa pasar 41,1% di segmen High SUV dengan angka penjualan 6.807 unit.