Barcelona Atasi Getafe 5-2

Jakartakita.com – Barcelona berhasil mengatasi tim tamu Getafe dengan skor 5-2 dalam pertandingan La Liga yang berlangsung di Estadio Camp Nou, Jumat (23/4/2021) dini hari WIB.

Barcelona unggul pada menit kedelapan lewat gol yang dicetak Lionel Messi melalui tendangan kaki kiri memanfaatkan umpan terobosan Sergio Busquets. Empat menit berselang, Getafe menyamakan kedudukan lewat gol bunuh diri yang dicetak bek Blaugrana Clement Lenglet.

Barcelona kembali unggul pada menit ke-28 usai pemain Getafe Sofian Chakla mencetak gol bunuh diri. Lima menit berselang, keunggulan tim tuan rumah menjadi 3-1 setelah Messi mencetak gol dengan sontekan kaki kiri menyambar bola rebound sepakannya yang memantul tiang gawang kanan Getafe.

Getafe memperkecil ketertinggalan pada menit ke-69 melalui eksekusi penalti Enes Unal. Penalti diperoleh Getafe setelah Unal dilanggar Ronald Araujo di kotak penalti Barcelona.

Araujo membayar kesalahannya dengan sebuah gol pada menit ke-87 yang dihasilkan melalui sundulan memaksimalkan sepak pojok Messi.

Gol pamungkas laga dicetak Antoine Griezmann dari titik putih pada menit tambahan ketiga babak kedua. Penalti diperoleh berkat pelanggaran yang dilakukan Chakla terhadap Griezmann di kotak penalti Getafe.

Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Ronald Koeman menempati peringkat tiga klasemen dengan mengoleksi 68 poin dari 31 pertandingan. Sedangkan Getafe yang ditangani pelatih Jose Bordalas tertahan di urutan 15 dengan 31 poin akibat kekalahan yang diderita.

Susunan Pemain

Barcelona: Ter Stegen; Pique (Araujo 45’(kk 68’)), Lenglet (kk 6’)(Moriba 45’), Mingueza (Umtiti 75’); Pedri, De Jong, Busquets, Alba, Roberto (Trincao 64’); Messi, Griezmann

Getafe: Soria; Chakla, Dakonam, Cucurella (Akurugu 45’), Suarez; Chema (Josele 76’), Maksimovic (Arambarri 45’), Alena (Abdulai 45’); Rodriguez (Unal 63’), Kubo, Iglesias

Hasil pertandingan lainnya:

La Liga

Real Sociedad 2-1 Celta Vigo

Portu 25’, Adnan Januzaj 39’ (pen) ; Hugo Mallo 22’

Granada 4-1 Eibar

Roberto Soldado 21’, 77’, Antonio Puertas 37’, Kenedy 81’ ; Kike 64’

Atletico Madrid 2-0 Huesca

Angel Correa 39’, Yannick Carrasco 80’

Serie A

Napoli 5-2 Lazio

Lorenzo Insigne 7’ (pen), 53’, Matteo Politano 12’, Dries Mertens 65’, Victor Osimhen 80’ ; Ciro Immobile 70’, Sergej Milinkovic-Savic 74’

AS Roma 2-2 Atalanta

Bryan Cristante 75’ – Ibanez km 90’+5’ ; Ruslan Malinovskyi 26’ – Robin Gosens km 69’

Liga Inggris

Leicester City 3-0 West Bromwich Albion

Jamie Vardy 23’, Jonny Evans 26’, Kelechi Iheanacho 36’

getafe
Comments (0)
Add Comment