IMILAB & Xiaomi Rilis IMILAB Home Security Camera A1, Kamera Pengaman Canggih yang Bisa Deteksi Tangisan Bayi

foto : istimewa

Jakartakita.com – Keamanan di lingkungan rumah menjadi aspek yang sangat penting. Baik untuk mengawasi baby sitter, pencurian, pembobolan hingga kejadian tidak menyenangkan lainnya.

Menyikapi hal tersebut, IMILAB yang merupakan partner Xiaomi yang memproduksi IP Camera, Smart video doorbells dan berbagai macam home device lainnya, baru-baru ini merilis device bernama IMILAB Home Security Camera A1 yang memiliki resolusi sebesar 1080p – 2304 x 1296 pixel.

Untuk main features, IMILAB A1 dilengkapi dengan sensor 3 MP, AI human detection, motion tracking, baby crying detection, 360 derajat panoramic, hingga infrared night vision.

Jerry Su selaku Regional Manager PT. Invens Sukses Indonesia, selaku distributor produk tersebut mengatakan, bahwa IMILAB A1 tampil dengan design box putih yang simple dengan tampilan gambar IMILAB A1 yang menarik pada kedua bagian box.

Device ini juga dilengkapi dengan Sensor 3MP dan Pelacakan Gerakan Kamera memiliki sudut pandang 360 derajat, sehingga memiliki kepala yang berputar.

Bagian depan berwarna hitam, dan ada lensa kamera, lampu indikator, dan mikrofon. Di bagian belakang, kita bisa melihat speaker, tombol reset, dan port micro USB.

“Salah satu fitur yang unik dalam device ini adalah AI Human Detection. Kamera secara otomatis merekam video pendek saat gerakan terdeteksi. Tidak hanya itu, hal unik selanjutnya adalah IMILAB A1 memiliki fitur pendeteksi tangisan bayi yang tentu akan sangat membantu orang tua mengawasi bayi mereka. Fitur night vision mungkin bukanlah fitur yang mengejutkan karena semua kamera CCTV pun sudah dilengkapi dengan fitur ini, Namun yang menjadi keunggulan tersendiri bagi device ini adalah IMILAB A1 telah dilengkapi dengan Micro-Full Colour,” ungkap Jerry Su dalam keterangan pers, baru-baru ini.

Ditambahkan, “Dengan menggunakan IMILAB A1 CCTV anda dapat memantau rumah dari mana pun sehingga tidak perlu mencemaskan keamanan rumah anda. Selain itu, anda dapat melihat semua video yang telah direkam oleh IMILAB A1. Caranya mudah, Tekan ikon pengaturan untuk mengaktifkan pemantauan rumah, dan pilih pengaturan, seperti waktu pemantauan, sensitivitas peringatan, interval alarm, pelacakan gerakan, deteksi tangisan bayi, dan pemberitahuan push deteksi. Ada juga menu pengaturan kamera di aplikasi. Di sini Anda dapat menyalakan/mematikan lampu status, peringatan penggunaan data, pengaturan tidur, warna penuh dengan cahaya redup, memutar gambar, hingga pengaturan gambar.”

Soal harga, IMILAB A1 CCTV dibandrol mulai dari harga Rp. 599.000.

Adapun secara eksklusif, produk ini dirilis di Shopee. (Edi Triyono)

360 derajat panoramicAI Human detectionBaby Crying detectionCCTVIMILAB A1 CCTVIMILAB Home Security Camera A1Infrared night visionMotion trackingXiaomi
Comments (0)
Add Comment