Republik Ceko Bekuk Belanda 2-0

Jakartakita.com – Republik Ceko membekuk Belanda dengan skor 2-0 dalam pertandingan 16 besar Euro 2020 yang berlangsung di Puskás Arena, Budapest, Hongaria, Minggu (27/6/2021).

Belanda bermain dengan hanya 10 pemain sejak menit ke-52 setelah Matthijs de Ligt menerima kartu merah akibat melakukan handsball.

Pada menit ke-68, gol pertama Republik Ceko diciptakan Tomas Holes dengan tandukan menuntaskan umpan sundulan Tomas Kalas dalam sebuah situasi tendangan bebas.

Gol kedua Republik Ceko dicetak Patrik Schick melalui sepakan kaki kiri ,memaksimalkan operan Holes. Tambahan satu gol membawa Schick total telah mengoleksi empat gol di ajang Euro kali ini.

Susunan Pemain

Republik Ceko: Vaclík; Kaderábek, Kalas, Celustka, Coufal (kk 56’); Soucek, Holes (Kral 86’), Sevcik (Hlozek 85’), Barak (Sadilek 90’+2’), Masopust (Jankto 79’); Schick (Krmencik 90’+2’)

Belanda: Stekelenburg; Blind (Timber 81’), De Ligt (km 52’), De Vrij; Van Aanholt (Berghuis 81’), De Jong (kk 84’), De Roon (Weghorst 73’), Dumfries (kk 46’), Wijnaldum; Malen (Promes 57’), Depay

Belandarepublik ceko
Comments (0)
Add Comment