Bagnaia Juara MotoGP Valencia

Jakartakita.com – Pebalap Ducati Francesco Bagnaia keluar sebagai juara MotoGP Valencia 2021 usai menjadi yang tercepat menuntaskan seluruh 27 putaran yang berlangsung di Circuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Sabtu (13/11/2021). Pebalap Italia tersebut finis dalam waktu 41 menit 15,481 detik.

Kemenangan yang diraih merupakan yang keempat bagi Bagnaia di ajang MotoGP.

Dalam MotoGP Valencia yang merupakan balapan MotoGP terakhir tahun ini, pebalap rookie tim Pramac Ducati Jorge Martin yang start dari pole position dapat memimpin di awal lomba. Ia diikuti rekan setimnya, Jack Miller, pebalap tim Suzuki Ecstar Joan Mir, dan Bagnaia.

Mir dapat melewati Miller di putaran kedua. Dua putaran kemudian, Bagnaia dan pebalap tim Suzuki Ecstar Alex Rins dapat melewati Mir. Pada putaran ke-11, Rins terjatuh di tikungan 6.

Tiga putaran berselang, Bagnaia dapat merebut posisi terdepan dari Martin. Saat tersisa sembilan putaran, Miller dapat melewati Mir untuk menempati posisi ketiga.

Bagnaia pada akhirnya keluar sebagai pemenang, diikuti Martin dan Miller di peringkat dua dan tiga. Mir di peringkat empat, sedangkan pebalap Yamaha yang merupakan juara MotoGP musim ini, Fabio Quartararo, di peringkat lima.

Pebalap tim Petronas Yamaha Valentino ‘The Doctor’ Rossi finis di peringkat 10 dalam balapan terakhirnya di ajang MotoGP sebelum pensiun dari dunia balapan motor profesional.

balapanjuaraMotoGPspanyol
Comments (0)
Add Comment