Jakartakita.com – Southampton mengalahkan tim tamu Chelsea dengan skor 2-1 dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Stadion St Mary, Rabu (31/8/2022) dini hari WIB.
Chelsea unggul terlebih dahulu lewat gol yang dicetak Raheem Sterling pada menit ke-23 melalui sepakan kaki kanan memanfaatkan operan Mason Mount.
Lima menit berselang, Southampton menyamakan kedudukan. Gol penyeimbang dicetak Romeo Lavia lewat tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti The Blues.
Gol penentu kemenangan The Saints diciptakan Adam Armstrong pada menit tambahan pertama babak pertama dengan sepakan kaki kiri menuntaskan operan Romain Perraud.
Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Ralph Hasenhuttl menempati peringkat tujuh klasemen dengan mengoleksi tujuh poin dari lima laga. Sedangkan Chelsea besutan pelatih Thomas Tuchel tergeser ke peringkat delapan dengan tetap mengoleksi tujuh poin akibat kekalahan yang dialami.
Susunan Pemain
Southampton: Bazunu; Salisu (kk 53’), Bella-Kotchap, Perraud (Djenepo 73’), Walker-Peters; Ward-Prowse (kk 64’), Lavia (Aribo 60’), Diallo, Armstrong (Lyanco 86’), Elyououssi; Adams
Chelsea: Mendy; Koulibaly, Silva, Cucurella, Azpilicueta (Broja 66’); Jorginho (Chilwell 67’), Mount, Loftus-Cheek (Kovacic 45’); Sterling, Havertz (Pulisic 66’(kk 80’)), Ziyech
Hasil pertandingan Liga Inggris lainnya:
Leeds United 1-1 Everton
Luis Sinisterra 55′ ; Anthony Gordon 17′
Fulham 2-1 Brighton & Hove Albion
Aleksandar Mitrovic 48′, Lewis Dunk 55′ (bd) ; Alexis Mac Allister 60′ (pen)
Crystal Palace 1-1 Brentford
Wilfried Zaha 59′ ; Yoane Wissa 88′