Jakartakita.com – Teknologi menggambar digital sudah semakin maju.
Saat ini, para profesional di bidang seni menggambar seperti ilustrator, desain grafis, komikus hingga fotografer menggunakan perangkat digital graphics display untuk menggarap karyanya.
Baru-baru ini, Huion, sebagai pemimpin teknologi tablet kreatif melalui PT Bintang Indah Cemerlang sebagai distributor tunggalnya di Indonesia, memperkenalkan rangkaian pen display versi terbaru, yaitu Huion Kamvas RDS 220, pen display ini mempunyai fitur canggih dan resolusi 2.5K yang pertama ada di pasaran, serta dukungan berbagai software untuk menggambar, melukis maupun mengedit foto.
“Jika konsumen mencari pen display yang kokoh dan bisa diandalkan, Huion memperkenalkan tipe terbaru Kamvas RDS 220 beresolusi 2.5K yang pastinya akan memenuhi ekspektasimu, dan menjadi andalan untuk studio ataupun proses kreatifmu,” kata KC Leong, Huion South East Asia Director seperti dilansir dalam keterangan pers, Kamis (22/9).
Lebih rinci dijelaskan, Pen display Huion Kamvas RDS 220 memiliki resolusi 2560 x 1440 pixel (16:9) dengan layar IPS, resolusi ini menjawab kebutuhan artis profesional untuk bekerja di bidang resolusi yang lebih tinggi untuk menciptakan detail gambar yang menakjubkan.
Huion Kamvas RDS 220 juga memiliki 14 ms response time yang menjamin kecepatan respons atas pena yang digores dengan gambar yang dihasilkan di atas lapisan kaca anti glare dengan rasa seperti menggambar di atas kertas.
Karya Artis Indonesia di Kemasan RDS 220
Indonesia sudah terkenal dengan talenta-talenta luar biasa di jagat ilustrasi, komik dan animasi yang terlibat dalam proyek-proyek besar film Hollywood. Huion mengapresiasi hal tersebut dengan memajang karya Caravan Studio yang dipimpin oleh Chris Lie sebagai ilustrasi di kemasan Huion Kamvas RDS 220 ini.
Akurasi Tinggi dan Kemudahan Konektivitas
Huion Kamvas RDS 220 sudah dilengkapi digital pen PW517. Dengan teknologi Battery-free EMR yang canggih, PW517 tidak memerlukan baterai atau pengisian daya.
Selain itu, pengguna dapat menikmati kontrol yang presisi tinggi saat menggambar garis dengan tingkat sensitivitas tekanan (pressure sensitivity) yang tinggi hingga level 8192.
Selain itu, Tilt Recognization hingga ±60° membantu ketika membuat efek bayangan dengan cara yang lebih dinamis.
Digital pen PW517 memiliki desain ergonomis yang pas di genggaman tangan pengguna sehingga nyaman saat digunakan, seperti layaknya menggambar menggunakan pensil asli.
PW 517 juga memiliki ujung pena yang tipis dan tahan lama, serta memiliki 10mm sensing height, akurasi ±0,3mm dan report rate 300 PPS memungkinkan pengguna mendapatkan pengalaman menggambar yang akurat dan realistis mengikuti gerakan menggambar pengguna.
Dari sisi konektivitas, Huion Kamvas RDS 220 dilengkapi port USB tipe C yang mendukung untuk koneksi ke PC, smartphone dan tablet, dengan sistem operasi Windows, MacOS maupun Android.
Ketiga pen tablet ini bisa digunakan untuk berbagai software editing, seperti Adobe Photoshop, Adobe Illustrator, Painter dan Huion Sketch.
“Selain berfungsi sebagai pen display yang mengasilkan karya kreatif, dengan kualitas tampilan layar yang luar biasa Kamvas RDS-220 juga menghadirkan pengalaman hiburan yang mengesankan untuk menonton film atau bermain game,” kata Bara Adhyaksa, Sales and Marketing Manager PT Bintang Indah Cemerlang.
Saat ini, Huion Kamvas RDS 220 sudah tersedia di pasaran dengan harga Rp11.990.000, dengan garansi 1 tahun dari PT. Bintang Indah Cemerlang.