Jakartakita.com – Hair dryer merupakan salah satu peralatan elektronik yang harus dimiliki oleh kaum wanita. Hal itu bukan tanpa alasan, karena hair dryer memiliki fungsi yang mampu mengeringkan rambut dengan cepat setelah kita selesai mandi dan berkeramas. Pasalnya, rambut yang basah akan terlihat lepek sehingga dapat mengurangi penampilan lho!
Ngomong-ngomong soal hair dryer, secara kebetulan juga pada kesempatan kali ini akan membahas beberapa keunggulan hair dryer dari Dyson Supersonic. Tanpa banyak Panjang lebar lagi, yuk kita simak saja langsung ulasannya di bawah ini.
1. Dapat Mengeringkan Rambut Lebih Cepat
Keunggulan pertama dari hair dryer Dyson Supersonic yang harus kamu ketahui, yakni dapat mengeringkan rambut lebih cepat disbanding hair dryer lainnya. Bagaimana tidak? Dyson Supersonic mampu mengeringkan rambut yang tebal dengan tekstur berombak hanya dalam waktu 10 menitan saja lho.
Hal itu bukan tanpa alasan, karena Dyson Supersonic sudah dilengkapi dengan teknologi air multiplier. Dengan adanya teknologi ini, maka aliran udara yang masuk ke dalam mesinnya akan diperkuat hingga 3x lipat.
Itu sebabnya, mengapa hair dryer Dyson dapat menghasilkan udara dengan tekanan dan kecepatanyang lebih tinggi dari biasanya. Lain halnya pada hair dryer merk lain, yang mana proses pengeringan rambut tersebut bisa memakan waktu sekitar 20 sampai 30 menit.
2. Memiliki Desain yang Unik
Selain dapat mengeringkan rambut lebih cepat, hair dryer Dyson Supersonic juga tampil dengan desain yang unik. Nah, desain unik inilah yang nantinya akan memudahkanmu dalam menggunakan Dyson Supersonic.
Bahkan yang lebih hebatnya lagi, desain unik tersebut dapat memungkinkan para engineer untuk meletakan komponen motor digital berukuran kecil di bagian gagang alatnya.
3. Tidak Akan Ada Rambut yang Tersangkut
Sebagaimana yang sudah diketahui, bahwa rambut tersangkut merupakan permasalahan umum yang kerap terjadi saat menggunakan hair dryer.
Tapi kamu tidak perlu khawatir, karena masalah tersebut tidak akan terjadi saat menggunakan hair dryer Dyson Supersonic ini. Pasalnya, hair dryer Dyson Supersonic memang dirancang khusus untuk terfokuskan pada kemiringan 20 derajat.
4. Kokoh dan Tahan Banting
Keunggulan berikutnya dari hair dryer Dyson Supersonic yang akan dibahas, yakni kokoh dan tahan banting. Menurut kabar yang beredar, tingkat ketahanan hair dryer Dyson Supersonic ini sudah teruji dalam berbagai percobaan.
Mulai dari penggunaan non stop, suhu tinggi maupun suhu rendah, hingga dibanting dari tempat ketinggian. Mengingat keunggulannya yang sedemikian rupa, maka wajar saja jika hair dryer Dyson Supersonic ini dibanderol dengan harga yang mahal.
5. Menyediakan Sambungan Hair Dryer yang Bervariasi
Dalam pembelian Dyson Supersonic sudah sepaket dengan berbagai jenis sambungan hair dryer. Setidaknya ada lima jenis sambungan hair dryer yang bisa kamu gunakan seperti berikut:
- Gentle air attachment
- Smoothing nozzle
- Styling concentrator
- Flayway attachment
- Diffuser
Menariknya lagi, kelima jenis sambungan hair dryer tersebut dapat dilepas-pasang dengan mudah berkat magnet yang ada di bagian ujung aksesoris serta di bagian kepala hair dryer Dyson Supersonic. Dengan adanya jenis sambungan hair dryer yang bervariasi, tentu saja bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.
Untuk mengeringkan rambut yang berada dekat dengan kulit kepala, maka kamu bisa menggunakan jenis sambungan gentle air. Setelah itu, lanjutkan dengan smoothing nozzle dan styling concentrator untuk pengeringan rambut secara menyeluruh.
Seandainya rambutmu itu ikal, sebaiknya gunakan difusser di bagian ujung kepala hair dryer tersebut.