Jakartakita.com – Manchester United menundukkan tim rival sekota Manchester City dengan skor 2-1 dalam pertandingan Liga Inggris bertajuk derby Manchester yang berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (14/1/2023).
City unggul terlebih dahulu lewat gol yang dicetak Jack Grealish pada menit ke-60 melalui tandukan menuntaskan umpan lambung Kevin De Bruyne.
Pada menit ke-78, MU dapat menyamakan kedudukan. Bruno Fernandes mencetak gol dengan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti The Citizens. Wasit mengesahkan gol usai berkonsultasi dengan VAR (Video Assistant Referee).
Gol penentu kemenangan The Red Devils ditorehkan Marcus Rashford pada menit ke-82 melalui sontekan kaki kanan memaksimalkan operan Alejandro Garnacho.
Kemenangan yang diraih dalam derby membawa tim asuhan pelatih Erik ten Hag menempati peringkat tiga klasemen dengan mengoleksi 38 poin dari 18 laga. Sedangkan City besutan pelatih Pep Guardiola tertahan di peringkat dua dengan 39 poin akibat kekalahan yang dialami.
Susunan Pemain
Manchester United: De Gea; Shaw, Varane, Malacia (Martinez 90’+3’), Wan-Bissaka; Eriksen (kk 64’)(Garnacho 72’), Fred (kk 88’), Casemiro (kk 89’)(McTominay 90’+2’); Martial (Antony 45’), Rashford (Maguire 90’+2’), Fernandes
Manchester City: Ederson; Ake, Akanji, Cancelo, Walker; Rodri, Silva, De Bruyne; Haaland, Foden (Grealish 57’), Mahrez
Hasil pertandingan Liga Inggris lainnya:
Brentford 2-0 AFC Bournemouth
Ivan Toney 39′ (pen), Mathias Jensen 75′
Wolverhampton Wanderers 1-0 West Ham United
Daniel Podence 48’
Nottingham Forest 2-0 Leicester City
Brennan Johnson 56’, 84’
Everton 1-2 Southampton
Amadou Onana 39′ ; James Ward-Prowse 46′, 78′
Brighton & Hove Albion 3-0 Liverpool
Solly March 46′, 53′, Danny Welbeck 81′