Jakartakita.com – Juventus meraih hasil imbang 3-3 saat menjamu Atalanta di Stadion Allianz dalam pertandingan Serie A yang berlangsung Senin (23/1/2023) dini hari WIB.
Ademola Lookman membawa Atalanta unggul saat laga baru berlangsung empat menit setelah menuntaskan operan Jeremie Boga menjadi gol dengan sepakan kaki kanan.
Pada menit ke-25, Juventus menyamakan kedudukan lewat eksekusi penalti Angel Di Maria. Penalti diperoleh usai Nicolo Fagioli dilanggar Ederson di kotak penalti La Dea.
Juventus berbalik unggul 2-1 pada menit ke-34 usai Arkadiusz Milik memaksimalkan umpan silang Fagioli dari sayap kanan menjadi gol dengan sontekan kaki kanan.
Tim tamu menyamakan kedudukan pada menit ke-46 setelah Joakim Maehle menuntaskan umpan Lookman menjadi gol dengan sontekan kaki kanan.
Lookman mencetak gol keduanya dalam laga pada menit ke-53 dengan sundulan memaksimalkan umpan silang Boga dari sayap kiri.
La Vecchia Signora membuat kedudukan menjadi imbang 3-3 pada menit ke-65 setelah Danilo menciptakan gol lewat tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti Atalanta.
Hasil imbang membawa Juventus menempati peringkat sembilan klasemen Serie A dengan mengoleksi 23 poin dari 19 laga. Juventus baru mengalami hukuman pengurangan 15 poin akibat melakukan pelanggaran finansial.
Atalanta berada di peringkat lima dengan perolehan 35 poin.
Susunan Pemain
Juventus: Szczesny; Bremer, Sandro, Danilo; Rabiot, Fagioli (Cuadrado 81’), Locatelli, Kostic (Chiesa 61’(kk 90’+3’)), McKennie, Di Maria (Miretti 74’); Milik (Kean 74’)
Atalanta: Musso; Palomino (Demiral 15’), Scalvini, Toloi; De Roon, Ederson (kk 49’)(Djimsiti 83’), Maehle (Ruggeri 84’), Hateboer (kk 90’+3’), Hojlund (Muriel 83’), Boga (Pasalic 66’); Lookman
Hasil pertandingan Serie A lainnya:
Spezia 0-2 AS Roma
Stephan El Shaarawy 45′, Tammy Abraham 49′
Monza 1-1 Sassuolo
Gianluca Caprari 60′ ; Gian Marco Ferrari 13′
Sampdoria 0-1 Udinese Kingsley Ehizibue 88′