Jakartakita.com – Wolverhampton Wanderers melibas tim tamu Liverpool dengan skor 3-0 dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Stadion Molineux, Sabtu (4/2/2023).
Gol pertama Wolves berasal dari gol bunuh diri bek Liverpool Joel Matip pada menit kelima. Sontekan Hwang Hee-Chan membuat bola memantul Matip sehingga bersarang ke dalam gawang.
Pada menit ke-12, Craig Dawson menggandakan keunggulan Wolves. Gol dihasilkan lewat tendangan kaki kanan menyambar bola liar di kotak penalti Liverpool dalam sebuah situasi tendangan bebas.
Gol pamungkas laga dicetak Ruben Neves pada menit ke-71 melalui sontekan kaki kiri memaksimalkan operan Adama Traore.
Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Julen Lopetegui menempati peringkat 15 klasemen dengan mengoleksi 20 poin dari 21 laga. Sedangkan Liverpool besutan pelatih Jurgen Klop tertahan di urutan 10 dengan 29 poin akibat kekalahan yang diderita.
Susunan Pemain
Wolverhampton Wanderers: Sa; Kilman, Dawson (kk 45’+4’), Ait-Nouri (Jonny 84’), Semedo; Lemina (Podence 83’), Neves, Nunes, Hee-Chan (Traore 42’); Cunha (Jimenez 60’), Sarabia (Moutinho 60’)
Liverpool: Becker; Gomez (kk 75’), Matip, Robertson (Tsimikas 86’), Alexander-Arnold; Bajcetic (Elliott 77’), Thiago (Milner 85’), Keita (Henderson 65’); Nunez, Gakpo (Ox 85’), Salah
Hasil pertandingan Liga Inggris lainnya:
Newcastle United 1-1 West Ham United
Callum Wilson 3’ ; Lucas Paqueta 32’
Manchester United 2-1 Crystal Palace
Bruno Fernandes 7′ (pen), Marcus Rashford 62′ – Casemiro km 70′ ; Jeff Schlupp 76′
Brighton & Hove Albion 1-0 AFC Bournemouth
Kaoru Mitoma 87’
Brentford 3-0 Southampton
Ben Mee 41′, Bryan Mbeumo 44’, Mathias Jensen 80′
Aston Villa 2-4 Leicester City
Ollie Watkins 9′, Harry Souttar 32′ (bd) ; James Maddison 12′, Kelechi Iheanacho 41′, Mateus Tete 45’+2′, Dennis Praet 79′
Everton 1-0 Arsenal
James Tarkowski 60’
Chelsea 0-0 Fulham