Jakartakita.com – Manchester City membekuk Arsenal dengan skor 3-1 dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Stadion Emirates, Kamis (16/2/2023) dini hari WIB.
City membuka keunggulan pada menit ke-24 melalui gol yang dicetak Kevin De Bruyne lewat tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti Arsenal.
Arsenal menyamakan kedudukan pada menit ke-42 melalui eksekusi penalti Bukayo Saka. Penalti diperoleh usai Eddie Nketiah dilanggar kiper Ederson Moraes di kotak penalti City.
City kembali unggul pada menit ke-72 lewat gol yang ditorehkan Jack Grealish dengan sepakan kaki kanan menuntaskan operan Ilkay Gundogan.
Gol pamungkas laga dicetak Erling Haaland pada menit ke-82 melalui tendangan kaki kanan memaksimalkan umpan De Bruyne.
Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Pep Guardiola menempati puncak klasemen Liga Inggris dengan mengoleksi 51 poin dari 23 laga. Sedangkan Arsenal besutan pelatih Mikel Arteta tergeser ke peringkat dua akibat kekalahan yang diderita, kalah selisih gol dari City.
Susunan Pemain
Arsenal: Ramsdale; Gabriel, Saliba, Zinchenko, Tomiyasu (kk 48’)(White 83’); Jorginho, Xhaka (Vieira 83’), Odegaard; Nketiah (kk 64’), Martinelli (Trossard 76’), Saka
Manchester City: Ederson (kk 36’); Dias, Ake, Walker (kk 34’); Silva (kk 45’+2’), Rodri, Grealish (kk 62’)(Foden 77’), Mahrez (Akanji 61’), Gundogan, De Bruyne (Phillips 87’); Haaland