Jakartakita.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita di dampingi Presiden Direktur PT Toyota-Astra Motor (TAM) Hiroyuki Ueda, Presiden Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Warih Andang Tjahjono, Wakil Presiden Direktur (TAM) Henry Tanoto meninjau Kijang Innova Zenix, sebagai produk elektrifikasi lokal pertama Toyota Indonesia di booth Toyota usai membuka Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023, di JIExpo Kemayoran Jakarta, Kamis (16/2).
Adapun kehadiran Kijang Innova Zenix merupakan wujud komitmen Toyota mendukung upaya dekarbonisasi Pemerintah Indonesia menuju Net Zero Emmision pada 2060 melalui kehadiran kendaraan elektrifikasi yang dapat diakses oleh masyarakat luas.
“Melalui ajang IIMS ini, kami menghadirkan Mobility for All, yang merupakan komitmen Toyota dalam upaya memberikan berbagai solusi mobilitas. Tidak hanya menyediakan berbagai pilihan kendaraan, tapi juga dilengkapi dengan teknologi terbaru yang lengkap, serta berbagai layanan mobilitas yang accessible dan advanced. Termasuk, pilihan model baru yang tidak hanya dapat memberikan excitement, namun juga dapat mendukung Pemerintah dalam menekan emisi karbon sejalan dengan strategi Multiple Pathway. Harapannya, Toyota bisa terus menghadirkan berbagai pilihan mobilitas yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia yang semakin beragam, serta dapat meningkatkan kualitas hidup dan melestarikan lingkungan sekitar,” kata President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM) Hiroyuki Ueda seperti dilansir dalam keterangan pers, Kamis (16/2).
Asal tahu saja, di perhelatan IIMS 2023 ini, Toyota menampilkan berbagai lineup ever-better cars sebanyak 15 unit, mulai dari pilihan kendaraan berteknologi elektrifikasi, GR sports dan sporty car, hingga model-model lainnya yang bisa menjadi solusi mobilitas masyarakat Indonesia.