Jakartakita.com – Toulouse keluar sebagai juara Coupe de France 2022-23 usai mengalahkan Nantes dengan skor telak 5-1 dalam pertandingan final yang berlangsung di Stade de France, Minggu (30/4/2023) dini hari WIB. Gelar juara yang diraih merupakan gelar juara perdana bagi Toulouse.
Toulouse telah unggul pada menit keempat lewat gol yang dicetak Logan Costa melalui sundulan memanfaatkan sepak pojok Branco van den Boomen. Costa lalu mencetak gol kedua pada menit ke-10 dengan sundulan memaksimalkan umpan lambung Stijn Spierings.
Pada menit ke-23, giliran Thijs Dallinga membobol gawang Nantes. Gol dihasilkan lewat sontekan kaki kanan menuntaskan umpan terobosan Gabriel Suazo.
Gol kedua dicetak Dallinga pada menit ke-31 melalui sontekan kaki kanan menyambar bola rebound tendangan Fares Chaibi yang ditangkis kiper Nantes Alban Lafont.
Nantes memperkecil ketertinggalan pada menit ke-75 melalui eksekusi penalti Ludovic Blas. Penalti diperoleh usai Fabien Centonze dilanggar Rasmus Nicolaisen di kotak penalti Toulouse.
Gol pamungkas laga dicetak Zakaria Aboukhlal pada menit ke-79 lewat tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti Nantes.
Susunan Pemain
Toulouse: Kjetil Haug; Nicolaisen, Costa (Rouault 82’), Suazo, Desler (kk 88’); Dejaegere (kk 58’)(Sierro 69’), Spierings (Diarra 82’), Van den Boomen, Chaibi (Ratao 76’), Aboukhlal; Dallinga (Onaiwu 69’)
Nantes: Lafont; Pallois (kk 38’)(Delort 45’), Castelletto, Girotto, Victor (kk 26’)(Merlin 66’); Centonze, Mollet (Motoussamy 45’), Sissoko, Simon (Ganago 45’), Blas (Coco 82’); Mohamed