Jakarta Tenggelam
Jakartakita.com : Hujan yang mengguyur wilayah Jakarta dan sekitarnya sejak Selasa (15/1/2013) dini hari sampai malam menyebabkan munculnya puluhan titik banjir di Jakarta. Banjir menggenangi 349 rukun tetangga (RT) di 130 rukun warga (RW). Ketinggian air bervariasi dari 5 sentimeter hingga 300 sentimeter. Banjir terjadi akibat hujan deras di daerah hulu ditambah hujan deras mengguyur Jakarta dan pasang laut. Dari 60.723 warga yang terkena dampak banjir, sudah 10.825 orang yang mengungsi di sejumlah tempat.
Di wilayah Jakarta Selatan, banjir menggenangi Kelurahan Bukit Duri dan Kebon Baru (Kecamatan Tebet); Kelurahan Rawajati (Kecamatan Pancoran); Kelurahan Pejaten Timur dan Cilandak Timur (Kecamatan Pasar Minggu); Kelurahan Pondok Pinang dan Kebayoran Lama Utara (Kecamatan Kebayoran Lama); Kelurahan Petukangan Selatan, Bintaro, Ulujami, dan Cipulir (Kecamatan Pesanggrahan); Kelurahan Cilandak Barat dan Kelurahan Pondok Labu (Kecamatan Cilandak); Kelurahan Petogogan (Kecamatan Kebayoran Baru); dan Kelurahan Tanjung Barat (Kecamatan Jagakarsa).
Di Jakarta Timur, banjir merendam dua kelurahan di Kecamatan Jatinegara, yaitu Kelurahan Bidara Cina dan Kampung Melayu. Di Kecamatan Kramat Jati, dua kelurahan lain juga terendam, yakni Cawang dan Cililitan.
Sedangkan di Jakarta Pusat, banjir merendam tiga kelurahan, yaitu Kelurahan Galur (Kecamatan Johar Baru), lalu di Kelurahan Petamburan (Kecamatan Tanah Abang), dan di Kelurahan Cideng (Kecamatan Gambir).
Sejumlah kelurahan di Jakarta Barat juga terendam banjir di antaranya Kelurahan Kedoya Utara, Duri Kepa, dan Sukabumi Selatan (Kecamatan Kebon Jeruk); Kelurahan Kembangan Utara, Joglo, dan Meruya (Kecamatan Kembangan); Kelurahan Grogol, Tomang, Tanjung Duren Selatan, Tanjung Duren Utara, Jelambar, Jelambar Baru, dan Wijaya Kusuma (Kecamatan Grogol Petamburan); Kelurahan Kapuk, Cengkareng Timur, Duri Kosambi, Cengkareng Barat, Kedaung Kaliangke, dan Rawa Buaya (Kecamatan Cengkareng).
Dan di wilayah Jakarta Utara, banjir terjadi di Kelurahan Kelapa Gading Timur dan Pegangsaan Dua (Kecamatan Kelapa Gading); Kelurahan Tanjung Priok, Sunter Agung, dan Kebon Bawang (Kecamatan Tanjung Priok); Kelurahan Pademangan Barat (Kecamatan Pademangan); Kelurahan Penjaringan, Pejagalan, Kamal Muara, Kapuk Muara, dan Pluit (Kecamatan Penjaringan).
Imbas banjir yang masih menggenangi sejumlah wilayah di DKI Jakarta, mengakibatkan jalan akses wilayah pinggir menuju pusat kota sulit dilalui. Kemacetan parah yang terjadi di beberapa titik pun tidak dapat dihindari. (Risma)