Segmen Compact Car Toyota Bukukan Penjualan Yang Kinclong
Jakartakita.com – Segmen compact car Toyota membukukan penjualan yang kinclong ditengah persaingan yang ketat di industri otomotif nasional. Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor (TAM), Rahmat Samulo, mengungkapkan per Januari—September 2014, segmen compact car Toyota yang terdiri dari jajaran produk Astra Toyota AGYA, Toyota Etios Valco, Toyota Yaris, dan Toyota Prius, membukukan total penjualan 72.624 unit atau tumbuh hingga 157,1% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebanyak 28.242 unit.
“Kontributor terbesar berasal dari AGYA yang membukukan total penjualan 50.945 unit. Jumlah tersebut menjadikan kendaraan ini sebagai tulang punggung penjualan dengan kontribusi sekitar 70,15% dari total penjualan Toyota di segmen ini,” katanya dalam siaran pers, baru-baru ini.
AGYA sendiri sebenarnya baru dipasarkan secara resmi sejak IIMS 2013 dan hingga saat ini terus mendapatkan respon positif dari pelanggan setia Toyota. Sepanjang tahun ini, AGYA telah terjual di atas 50.000 unit atau dengan rata-rata penjualan 5.660 unit setiap bulannya.
Ditambahkan, terhitung sejak 1 Oktober 2014, PT TAM melakukan improvement terhadap Astra Toyota AGYA antara lain berupa, penambahan rear wiper untuk tipe G dan TRD S, rear speaker untuk tipe G dan TRD S, Tachometer with MID & ECO Indicator untuk tipe E (sebelumnya sudah ada di tipe G dan TRD S), serta hadirnya warna baru, Red Body Color, yang menggantikan Light Blue Color.
Sementara itu, sepanjang September 2014 Toyota membukukan total penjualan 29.250 unit, yang berasal dari segmen passenger car sebanyak 28.193 unit dan commercial vehicle sebanyak 1.057 unit. Kinerja segmen passenger car berasal dari segmen sedan sebanyak 1.040 unit, compact car sebanyak 6.518 unit, multi purpose vehicle (MPV) sebanyak 16.402 unit, sport utility vehicle (SUV) sebanyak 4.169 unit, serta kendaraan 4×4 sebanyak 64 unit.
Adapun, kinerja penjualan di segmen commercial vehicle bersumber dari kendaraan pickup sebanyak 359 unit, penjualan kendaraan 2 ton sebanyak 650 unit, serta commercial van sebanyak 48 unit.